30.12.17

Sabet Wana Lestari 2017, KeSEMaT Juara 1 Kelompok Pecinta Alam se-Jawa Tengah

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 27 Desember 2017, kami kembali patut berbangga, karena kembali mendapatkan penghargaan, yang kali ini apresiasi dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah, sebagai Juara 1 Kelompok Pecinta Alam se-Jawa Tengah. Hadiah diserahkan di Aula BKSDA Jateng.

"Terima kasih atas kepercayaan ini. Mangrover Indonesia, we did it!," kata Sdr. Bifa A. Manuhuwa (Presiden) yang mewakili KeSEMaT menerima penghargaan. "Tahun ini kami mendapatkan banyak penghargaan, mulai dari kampus kami hingga nasional bahkan sampai ke Istana Negara bertemu Bapak Presiden, Joko Widodo. Sungguh tahun yang luar biasa," tambahnya lagi.

KeSEMaT ditetapkan menjadi Terbaik 1 Lomba Wana Lestari 2017 kategori Kelompok Pecinta Alam. Hal ini berarti, KeSEMaT adalah KPA terbaik di Jawa Tengah, untuk itulah beberapa waktu yang lalu mewakili Jawa Tengah ke tingkat nasional dan kembali berhasil menjadi Juara 1.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebagai Terbaik 1 Nasional Penghargaan Wana Lestari 2017 dan teladan nasional, pada tanggal 18 Agustus 2017 yang lalu, Presiden KeSEMaT periode 2016/2017, Sdr. Febryadi Fajar Sulistyo diundang ke Istana Negara dan bertemu dan bersalaman secara langsung dengan Presiden Joko Widodo.

"Semoga dengan kemenangan ini, maka upaya kami dalam menyelamatkan hutan mangrove di Indonesia dan meningkatkan taraf kehidupan warga pesisirnya akan dapat semakin didengar. Ini semua kali lakukan demi menciptakan masa depan yang lebih baik," pungkas Presiden. (ADM/AS/BAM).

No comments:

Post a Comment