21.12.16

Wakil Indonesia, KeSEMaT Pembicara The 2016 ASEAN +3 Eco Tourism Event on Youth di Laos

Luang Prabang - KeSEMaTBLOG. Sudah sejak kemarin (12/12/16), KeSEMaT yang diwakili oleh Sdr. Cahyadi Adhe Kurniawan (AMaT) yang merupakan Founder dan CEO Batik Bakau dan Mas Jamang, berada di Luang Prabang, Laos.

"Sebagai bagian dari KeSEMaT, saya ditunjuk KEMENPORA RI mewakili Indonesia sebagai pembicara di acara The 2016 ASEAN +3 Eco Tourism Event on Youth yang diselenggarakan di Luang Prabang, Laos, mulai 13-16 Desember 2016," jelas Sdr. Cahyadi.

"Alhamdulillah, tadi (13/12/15) presentasi mangrove saya berjalan dengan lancar. Para stake holder ekowisata di ASEAN banyak memberikan pujian dan merasa takjub kepada KeSEMaT yang dinilai sangat kreatif, karena punya banyak produk mangrove yang konservatif, seperti Mas Jamang, Batik Bakau, MANGROVEMAGZ, Manprod ID, Mangrover ID, Mangrove Map, punya perusahaan CV. KeMANGI, Yayasan IKAMaT, relawan KeMANGTEER, MECoK, warga binaan dan Maroon Mangrove Edu Park yang dikembangkan yayasan milik KeSEMaT bersama mitra kerjanya," tambah Sdr. Cahyadi saat dihubungi lewat telepon.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan negara-negara ASEAN, yaitu Indonesia, Laos, Vietnam, Philipina, Thailand, Singapore, Malaysia, Kamboja, Brunei Darussalam, Myanmar, China, Jepang dan Korea.

"Saya turut bangga dengan keberhasilan KeSEMaT menjadi pembicara di level ASEAN. Setahu saya, ini baru pertama kali, organisasi mahasiswa di UNDIP mendapatkan kesempatan menjadi pembicara di forum ekowisata ASEAN. Ini prestasi yang luar biasa dan tentunya akan jadi inspirasi dan motivasi bagi para mahasiswa Indonesia, lainnya," jelas Sdr. Febryadi F. S. (Presiden).

Sebelum kembali ke tanah air, Sdr. Cahyadi bersama delegasi dari 13 negara lainnya, mengunjungi lokasi wisata unggulan di Laos dan juga mengikuti rapat-rapat lanjutan yang membahas mengenai segala seluk beluk ekowisata di negara ASEAN +3. (RKY).

No comments:

Post a Comment