26.5.12

WOW! Artis Medina Kamil dan Peserta Mangrove Cultivation 2012 Bibitkan Ratusan Mangrove di Jepara!

Jepara - KeSEMaTBLOG. Sesi pelatihan pembibitan mangrove di Mangrove Cultivation (MC) 2012, terasa sangat spesial, karena dihadiri langsung oleh artis Medina Kamil, presenter Jejak Petualang TRANS 7. Pelatihan mangrove yang diselenggarakan pada tanggal 19 Mei 2012 ini, dimulai pada pukul 14.00 WIB – 15.00 WIB dan berlangsung meriah. Para peserta dipandu oleh para Praktisi Mangrove KeSEMaT, memulai acara di teras Kampus Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro dengan pelatihan singkat mengenai teknik pembibitan mangrove, menghadirkan Sdr. Guntur Diantoro (IKAMaT). Kegiatan dilanjutkan dengan praktek langsung pembibitan mangrove di bedeng persemaian mangrove KeSEMaT yang berlokasi di MECoK, Teluk Awur Jepara.

Pada kesempatan ini, Medina Kamil, peserta dan panitia MC 2012 telah berhasil membibitkan kurang lebih 300 buah bibit mangrove jenis Rhizophora dan Ceriops. Terik matahari yang menyengat, nampaknya tak menyurutkan semangat para peserta pelatihan pembibitan MC 2012 untuk mengikuti kegiatan samapi selesai. Dibimbing langsung oleh Sdr. Kamto Wahyono (MENDIKTAN), telah dijelaskan secara detail, mengenai teknik pembibitan dua jenis mangrove yang baik dan benar. Acara berlangsung sukses, yang dilanjutkan dengan praktek langsung penanaman dan pemeliharaan mangrove. Sesi pelatihan pembibitan mangrove ini, ditutup dengan foto bersama.

No comments:

Post a Comment