20.2.09

Laporan Perjalanan KeSEMaTER di Pelayaran Kebangsaan Baruna Jaya VIII

Jakarta - KeSEMaTBLOG. Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, atas segala rahmat dan hidayah-Nya sehingga program Pelayaran Kebangsaan bagi Ilmuwan Muda yang kami ikuti sebagai delegasi Universitas Diponegoro (UNDIP), dapat berjalan dengan baik tanpa hambatan yang berarti. Program yang terselenggara atas kerjasama antara, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional dengan Pusat Penelitian Oseanografi LIPI, berlangsung selama sepuluh hari dan diikuti oleh duapuluh orang peserta dari berbagi perguruan tinggi di Indonesia. Adapun laporan pertanggungjawaban ini, kami susun sebagai gambaran kegiatan pelayaran dan hasil dari kegiatan tersebut.

Sehubungan dengan surat dari Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi mengenai tawaran mengikuti Pelayaran Kebangsaan bagi Ilmuwan Muda, maka UNDIP sebagai salah satu universitas terkemuka di Indonesia menyambut baik tawaran tersebut dengan mengirimkan wakilnya, yaitu kami Sapto Pamungkas dari KeSEMaT UNDIP, dalam kegiatan tersebut.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk menambah kemampuan untuk melakukan penelitian laut melalui kegiatan pelayaran dan memupuk rasa bertanggung jawab atas kekayaan laut Indonesia sebagai negara bahari.

Rangkaian kegiatan pelayaran dimulai tanggal 23 November sampai dengan 3 Desember 2008. Tempat kegiatan di Kantor Pusat LIPI Jalan Raden Saleh no 35 Jakarta Pusat dan Kantor P2O-LIPI Ancol Jakarta Utara. Pelayaran menggunakan kapal Baruna Jaya VIII dengan rute Pelabuhan Muara Baru Jakarta – Selat Sunda – Pelabuhan Bojanegara Serang Banten.

Peserta pelayaran terdiri dari 20 Peserta (11 dosen dan 9 mahasiswa), 5 Instruktur (LIPI) dan 2 Wakil Panitia (DIKTI). Peserta terbagi menjadi 5 tim, diantaranya tim Plankton yang terdiri dari Instruktur: Drs. Tumpak Sidabutar, M.Sc, Anggota: Dr. Roni Koneri, S.Pd. M.Si (UNSRAT), Sapto Pamungkas (UNDIP), Farid Kamal Muzaki (ITS), Imam Al Bastomi (UNAIR), Riza Rahman Hakim, S.Pi (UM Malang) dan Rosi Faslah (UNRAM).

Kegiatan hari pertama adalah pembukaan dan sambutan oleh Dirjen Dikti bertempat di Kantor Pusat LIPI . Selanjutnya adalah coffe break dan seminar materi penelitian laut oleh para instruktur diantaranya: Rancangan Penelitian Laut (Giyanto, M.Sc), Pelatihan Penulisan Ilmiah (Dra. Nurul Dewani, M.si), Fisika Oseanografi (Dr. Jhon Pariwono). Acara hari pertama diakhiri dengan peserta kembali ke hotel.

Kegiatan hari kedua masih bertempat di kantor pusat LIPI. Kegiatanya adalah lanjutan seminar materi oleh instruktur meliputi : Kimia Oseanografi (Drs. Muswery Mochtar M.Sc), Mikrobiologi Laut (Prof. Ruyitno), Plankton Laut (Drs. Tumpak Sidabuntar, M.Sc). Selain pemberian materi acara hari kedua diselingi dengan pembagian kelompok penelitian dan ketua, masing-masing peserta masuk dalam kelompok yang sesuai bidang minatnya. Acara diakhiri dengan peserta kembali ke hotel.

Hari ketiga, peserta bertolak dari hotel pukul 06.00 WIB menuju Muara Baru Jakarta Utara. Setelah hampir 2 jam perjalanan, setibanya di pelabuhan diadakan upacara pelepasan oleh Dirjen Dikti yang diliput media cetak maupun elektronik serta broadcaster resmi dari acara ini, yaitu TVRI yang juga ikut berlayar untuk meliput seluruh rangkaian pelayaran. Hari pertama di kapal peserta dikenalkan fasilitas Kapal Baruna Jaya VIII, perkenalan dengan kapten dan awak kapal dan simulasi apabila kapal dalam keadaan bahaya. Malam harinya briefing peserta dan instruktur mengenai penentuan lokasi sampling, tata cara pengambilan sampel dan analisa sampel. Acara diakhiri dengan peserta kembali ke kamar untuk istirahat.

Selanjutnya, kegiatan pelayaran empat hari berturut-turut adalah pengambilan sample dan analisa sample meliputi:
1. Pengambilan sample plankton dengan Jaring Kitahara dan Plankton Net.
2. Pengambilan sedimen dasar dengan Gravity Core.
3. Pengambilan air laut di berbagai kedalaman dengan Rossete Sampler (Analisa Mikobiologi dan Kimia air).
4. Pengambilan parameter kimia air dengan CTD (Conductivity,Temperature,Depth).
5. Pengambilan parameter fisika dengan Multibeam.

Kegiatan pada hari ke-8 adalah penyusunan on board report masing-masing tim dan persiapan untuk mendarat di Pelabuhan Bojanegara Serang Banten. Pukul 11.20 WIB kapal mendarat, perjalanan dilanjutkan dengan bus kembali ke Jakarta menuju Kantor P2O-LIPI untuk mengecek fasilitas penyusunan tulisan ilmiah hasil pelayaran, kemudian menuju hotel tempat peserta menginap.

Kegiatan selama dua hari terakhir adalah penyusunan tulisan ilmiah dan presentasi hasil tulisan ilmiah masing-masing tim. Setelah presentasi selesai berakhirlah seluruh rangkaian kegiatan pelayaran. Peserta kembali ke hotel dan esok pagi kembali ke universitas masing-masing. Ada rasa haru yang sangat dalam perpisahan itu.

Hasil dari kegiatan ini berupa tulisan ilmiah dari masing masing tim yang akan dipublikasikan dalam Bungai Rampai LIPI termasuk tulisan kami mengenai Distribusi Fitoplankton di Perairan Selat Sunda. Kegiatan pelayaran juga ditayangkan TVRI dengan durasi 30 menit dalam acara Laut Nusantara. Berikut ini adalah Abstract dari hasil penelitian, tersebut.

Distribution of Phytoplankton at Sunda Strait

(1) Roni Koneri, (2) Rosi Faslah and (3) Sapto Pamungkas

(1) Biology Department Faculty of Mathematic and Natural Science University of Sam Ratu Langi Manado
(2) Biology Department Faculty of Mathematic and Natural Science University of Mataram
(3) Marine Science Department, Faculty of Fisheries and Marine Science University of Diponegoro, Semarang

ABSTRACT

Phytoplankton have important rule in marine ecosystem, information about distribution of phytoplankton biomass is very needed. The research on distribution of phytoplankton biomass in Sunda Strait was conducted during November 2008. Samples were taken from 10 stations using Kitahara net. Total phytoplankton abundance varied from 0.0193 ml/m³ - 0.2359 ml/m³. Phytoplankton Biomass graduated from maximum value at the near coastal area to the minimum at offshore. The higher concentration of phytoplankton observed at north part of Sunda Strait.

Keywords:
distribution, biomass, phytoplankton, Sunda Strait.

Kesimpulan dan saran dari kegiatan ini adalah bahwa (1) Penelitian laut di tingkat perguruan tinggi masih sangat terbatas., (2) Untuk pelayaran mendatang persiapan harus lebih matang, terutama soal konfirmasi jadwal keberangkatan dan dukungan pihak universitas.

Demikian laporan perjalanan ini kami susun, semoga dapat dijadikan bekal tambahan informasi untuk kegiatan yang serupa di tahun-tahun mendatang. Akhir kata kami ucapkan terima kasih, semoga laporan yang kami susun dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya.

No comments:

Post a Comment