Kumai – KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 7 Desember 2009, KeSEMaT yang diwakili oleh Bapak Arief Marsudi Harjo (Direktur IKAMaT) dan Bapak Andi Rahman (Program Manajer IKAMaT) telah melakukan kunjungan kerja ke Kantor Yayasan Borneo Lestari dalam rangka memenuhi undangan dari yayasan tersebut. Adapun maksud dan tujuan kunjungan kerja tersebut adalah untuk menjajaki kerjasama perencanaan pengembangan kawasan ekowisata mangrove di Kumai, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah.
Delegasi KeSEMaT tersebut berangkat dari Semarang pada pukul 13:30 WIB melalui Bandara Ahmad Yani dan sampai di Kumai pada pukul 14:30 WIB melalui Bandara Iskandar Muda, Pangkalan Bun. Sesampainya di Kumai Delegasi KeSEMaT langsung disambut oleh Bapak Komarrudien (Direktur Eksekutif) dan Rekan-rekan dari Yayasan Borneo Lestari.
Pada malam harinya, pada pukul 19:30 WIB - 23:00 WIB, Bapak Arief dan Bapak Andi melakukan diskusi bersama dengan Rekan-rekan Yayasan Borneo Lestari untuk membahas langkah-langah awal dalam perumusan perencanaan pengembangan kawasan ekowisata mangrove. Adapun hasil yang diperoleh adalah, untuk langkah awal proyek, maka akan dilakukan survei awal pada esok harinya dan seminar nasional mangrove yang direncanakan akan diselenggarakan pada bulan Januari 2010.
No comments:
Post a Comment