21.9.18

KeSEMaT Kampanye Penyelamatan Mangrove di TVKU Semarang

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 15 Agustus 2018, mulai pukul 17.00 - 18.00 WIB, di TVKU Semarang, KeSEMaT diundang untuk menjadi narasumber dalam program Obrolan Asyik Tiap Hari Bersama Mas Jamil (OATMIL).

20.9.18

KeSEMaT Hadiri Blue Carbon Summit 2018 di Jakarta

Jakarta - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 17-18 Juli 2018, KeSEMaT menghadiri Blue Carbon Summit 2018, yang diselenggarakan di Perpustakaan Nasional Indonesia, Jakarta. Acara ini menghadirkan 62 pembicara yang dua diantaranya berasal dari kalangan pemerintahan.

16.9.18

Lebih Dekat dengan Konsep Literasi Mangrove dan Media Sosial KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 6 September 2018, mulai pukul 18.00 s.d 20.00 WIB, bertempat di Kantor KeSEMaT, Semarang, DEPDIKTAN sukses menggelar program Mingguan-nya, yaitu KeSEMaTHURSDAY (KTD) berupa Kelas Mangrove Sore yang kali ini menghadirkan Bpk. Aris Priyono (DK) dengan bahasan mengenai ”Pengenalan Website Baru KeSEMaT dan Literasi Mangrove di Media Sosial.”

15.9.18

KeSEMaT Surveyor Potensi Ekosistem Mangrove di Maumere

Maumere - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 12 September 2018, Sdr. Muhammad Zaky Afkar Al Hazmi (staf MENWIRA) mulai terbang mangroving, bertolak ke Maumere sebagai perwakilan dari KeSEMaT dalam program Reef Health Monitoring (RHM) yang merupakan proyek penelitian dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dengan tujuan untuk memonitoring tiga ekosistem laut, yaitu mangrove, lamun dan karang.

6.9.18

KeSEMaT Hadiri Upacara Menghadap ke Laut di Pantai Maron, Semarang

Maron - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 19 Agustus 2018, KeSEMaT menghadiri undangan Komunitas Pandu Laut, yang menyelenggarakan Coastal Clean Up (CCU) berupa kegiatan Bersih-Bersih Pantai dan Upacara Menghadap ke Laut. Acara yang diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-73 ini, digelar secara serempak di 73 titik-pantai di seluruh Indonesia, salah satunya adalah di Pantai Maron, Semarang, Jawa Tengah.