31.5.17

KeSEMaT Pembicara Seminar Lingkungan Hidup Karang Taruna Provinsi Jawa Tengah

Jepara - KeSEMaTBLOG. "Kemarin (19/5/17), bertempat di salah satu hotel di Jepara, mulai pukul 15.00 - 17.00 WIB, KeSEMaT yang didampingi IKAMaT menjadi pembicara Seminar Lingkungan Hidup yang diselenggarakan oleh Karang Taruna Provinsi Jawa Tengah (Jateng)," jelas Sdr. Tito Barudin (MENKOMSI). Acara ini diikuti oleh perwakilan Karang Taruna se-Jateng yang diadakan di salah satu hotel di Jepara.

30.5.17

Hemisperikal, Drone, Pemetaan dan Analisis Data Mangrove di Mangrove Training 2017

Rembang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 20-21 Mei 2017, KeSEMaT sukses menyelenggarakan program kerja tahunannya, yaitu Mangrove Training (MT) 2017 dengan tujuan untuk mengenalkan jenis mangrove di Pantai Utara Jawa dan praktik identifikasi mangrove dan rehabilitasi mangrove di Desa Pasar Banggi, Rembang. Kegiatan ini merupakan salah satu tahapan program kerja intern-tahunan KeSEMaT dalam bidang pendidikan dan penelitian yang diinisiasi oleh Departemen Pendidikan dan Penelitian KeSEMaT (DEPDIKTAN).

17.5.17

Press Release Mangrove Training 2017

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali menyelenggarakan program intern tahunannya yang bertujuan untuk memperdalam ilmu mangrove para anggotanya, yaitu Mangrove Training (MT) 2017. Selengkapnya mengenai MT 2017, dapat dicermati di press release MT 2017 di bawah ini:

LATAR BELAKANG
Wilayah pesisir merupakan bagian penting dari lingkungan kita yang saat ini menyediakan ruang hidup untuk sekitar 55 persen dari populasi dunia. Masyarakat kita sangat tergantung pada ekosistem pesisir dan laut untuk makanan, situs bangunan, transportasi, rekreasi, dan pembuangan limbah.

16.5.17

Kembangkan Arboretum Mangrove di Indramayu, Pertamina Studi Banding ke KeSEMaT

Jepara - KeSEMaTBLOG. "Selama dua hari (11-12/5/17), Tim Pertamina RU VI Balongan bersama warga binaan berkunjung ke Kantor KeSEMaT untuk studi banding pengembangan Arboretum Mangrove di Indramayu. Didampingi Yayasan IKAMaT, rombongan juga melihat MECoK kami di Jepara," jelas Sdr. Hatta Adi Failasuf (MENPORSI).

11.5.17

Juara 1 Lomba Pecinta Alam, KeSEMaT Wakili Jawa Tengah ke Tingkat Nasional

Semarang - KeSEMaTBLOG. "Hari ini (11/5/17), kami dapat kabar gembira dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah bahwa kami dinobatkan sebagai Juara 1 Lomba Pecinta Alam Tingkat Jawa Tengah dan akan mewakili Jawa Tengah di ajang Penghargaan Wana Lestari 2017 Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia," jelas Sdr. Febryadi F. S. (Presiden).

10.5.17

KeSEMaT Pembicara Seminar 'Mangrove Untuk Kehidupan' di Salatiga

Semarang - KeSEMaTBLOG. Bertempat di Gedung Serba Guna, SMAN 3 Salatiga (29/4/17) telah berlangsung seminar bertema "Pengetahuan Dasar Hutan Mangrove" bersama KeSEMaT sebagai pembicara. Acara yang diselenggarakan oleh Yayasan Kayuwangi, Salatiga ini bertema "Arti Penting Hutan Mangrove Untuk Kehidupan." KeSEMaT yang diwakili oleh Sdr. Hatta Adi Failasuf (MENPORSI) dan Sdr. Tito Barudin (MENKOMSI) menjelaskan tentang pengetahuan dasar mangrove kepada kurang lebih 30-an peserta.

KeSEMaT Pelihara 2000 Mangrove di Mangunharjo

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 7 Mei 2017, mulai dari pagi hingga siang hari, KeSEMaT dan para peserta Mangrove Restoration (MANGRES) 2017 yang bertema Mangrove Carnival kembali turun ke lapangan, mangroving melakukan pemeliharaan terhadap 2000 bibit mangrove jenis Rhizophora di Mangunharjo, Semarang. Kegiatan ini merupakan tahapan terakhir dari keseluruhan acara MANGRES 2017.

Apresiasi Peserta, KeSEMaT Gelar Awarding Night Mangrove Restoration 2017

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 6 Mei 2017, mulai pukul 19.00 - 22.00 WIB, bertempat di salah satu cafe di Semarang, KeSEMaT menggelar Awarding Night Mangrove Restoration (MANGRES) 2017. Kegiatan ini sebagai bentuk apresiasi KeSEMaT kepada para Peserta MANGRES 2017. Kegiatan berlangsung sangat meriah dengan beragam acara, seperti musik, game, talk show, pembagian sertifikat dan lain-lain.

9.5.17

KeSEMaT Pembicara Talk Show Peduli Lingkungan KOPHI Jawa Tengah

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 4 Mei 2017, bertempat di Gedung D, Lantai 1 (Ruang Rapat) Universitas Dian Nuswantoro, Semarang berlangsung Talk Show Peduli Lingkungan bertema Menuju Hari Hutan Indonesia bersama KeSEMaT sebagai pembicara. Acara ini diselenggarakan oleh KOPHI Jawa Tengah. KeSEMaT yang diwakili oleh Sdri. Maudina Eva Ariyani (staf MENKOMSI) sekaligus DUMATRI 2017 menjelaskan pentingnya menjaga lingkungan, terutama hutan mangrove yang berhabitat di pesisir pantai dari kerusakan, baik yang diakibatkan oleh alam maupun oleh manusia.

Cegah Abrasi, KeSEMaT dan Peserta Mangrove Restoration 2017 Tanam 2000 Mangrove di Mangunharjo

Semarang - KeSEMaTBLOG. Setelah semua peserta melaksanakan Kampanye Simpatik Mangrove Restoration (MANGRES) 2017: Mangrove Carnival di Car Free Day Simpang Lima pada tanggal 23/4/17 yang lalu, semua peserta kembali melaksanakan rangkaian kegiatan MANGRES 2017, yaitu Penanaman Mangrove di daerah Mangkang Wetan, Semarang.

Semarak, Cosplay dan Long March Mangrove Restoration 2017 di Simpang Lima

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 23 April 2017, bertempat di kawasan CFD Simpang Lima, mulai dari pukul 06.00 - 09.00 WIB, KeSEMaT dan para peserta Mangrove Restoration (MANGRES) 2017 yang tahun ini bertema Mangrove Carnival menggelar Kampanye Simpatik Penyelamatan Mangrove dengan cara menggelar flashmob, long march, membagi stiker, bermain games, cosplay dan lain sebagainya.

8.5.17

Flashmob dan Teatrikal Warnai Kampanye Simpatik Mangrove Restoration 2017 di Tugu Muda

Semarang - KeSEMaTBLOG. Setelah dilaksanakannya Technical Meeting (TM), Latihan Flashmob I dan II dan Kampanye Simpatik di depan gedung Soedarto, UNDIP (17/417), Mangrove Restoration (MANGRES) 2017 kembali melaksanakan salah satu rangkaian kegiatannya berupa Kampanye Simpatik yang berlokasi di Tugu Muda, Semarang (22/4/17).

Meriah, Kampanye Simpatik Mangrove Restoration 2017 di Kampus UNDIP

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 17 April 2017, mulai pukul 07.30 - 09.00 WIB, bertempat di sekitar kawasan Gedung Prof. Soedarto, Universitas Diponegoro (UNDIP), KeSEMaT sukses menyelenggarakan acara Mangrove Restoration (MANGRES) 2017, Kampanye Simpatik I yang bertemakan Mangrove Carnival.

6.5.17

Verifikasi Data, Tim Penghargaan Wana Lestari 2017 Kunjungi KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 2 Mei 2017, mulai dari pagi hingga siang hari, Tim Penghargaan Wana Lestari 2017 yang dikoordinatori oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Jawa Tengah (Jateng) dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jateng berkunjung ke Kantor KeSEMaT untuk verifikasi data, sehubungan dengan lolosnya KeSEMaT di tahap sebelumnya, sebagai calon penerima Penghargaan Wana Lestari 2017.

2.5.17

KeSEMaT Hadiri Rakor Penyusunan Profil Kerusakan Mangrove Jateng

Semarang - KeSEMaTBLOG. "Pagi ini (17/4/17), mulai pukul 10.00 WIB tadi, KeSEMaT menghadiri Rapat Koordinasi Pembahasan Laporan Pendahuluan Rencana Penyusunan Profil Tingkat Kerusakan Ekosistem Mangrove di Jawa Tengah di Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Jawa Tengah (DLHK Jateng)," terang Sdr. Tito Barudin (MENKOMSI). KeSEMaT diwakili langsung oleh Sdr. Febryadi Fajar S. (Presiden)," tambahnya.

Kerja Sama Pelatihan Mangrove, DKP Kulon Progo Kunjungi KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. "Hari ini (13/4/17), sekitar jam 11 siang tadi, rombongan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kulon Progo, berkunjung ke kantor kami, dalam rangka persiapan program Pemberdayaan Masyarakat DKP Kulon Progo. Kami akan menjadi narasumber dan fasilitator di program ini," jelas Sdr. Hatta Adi Failasuf (MENPORSI).