2.12.15

Pengumuman Pemenang KeSEMaT Competition 2015

Semarang - KeSEMaTBLOG. Setelah melalui tahap penjurian dengan penuh pertimbangan, sesuai dengan ketentuan dan persyaratan yang telah ditetapkan, akhirnya Tim Juri KeSEMaT Competition (KC) 2015 telah menetapkan masing-masing tiga pemenang Lomba Esai dan Digital Poster Mangrove, yang terdiri dari dua pemenang pilihan juri dan satu pemenang favorit, adalah sebagai berikut, di bawah ini:

Lomba Esai Mangrove
1. Juara 1 dimenangkan oleh Esai atas nama Ghoffar Albab Maarif - Surabaya, berjudul “Pengelolaan Hutan Mangrove Berkelanjutan dan Terpadu Berbasis Masyarakat.”
2. Juara 2 dimenangkan oleh Esai atas nama Kartika Nofiyanti - Semarang, berjudul “Gagasan Hutan Mangrove dalam Menangani Emisi Karbon.”
3. Juara Favorit sebanyak 178 LIKE, dimenangkan oleh Esai atas nama Maspenti - Purwokerto, berjudul “Kultur In Vitro Mangrove Sejati dengan Teknik Mikropropagasi sebagai Upaya Konservasi.”

Lomba Digital Poster Mangrove
1. Juara 1 dimenangkan oleh digital poster atas nama Anisa Widyaningsih - Bandung, berjudul ”Mangrove For Life.”
2. Juara 2 dimenangkan oleh digital poster atas nama Icha Latifa Hanum - Surakarta, berjudul “Mangprove.”
3. Juara Favorit sebanyak 40 LIKE, dimenangkan oleh digital poster atas nama Arif Syuhada - Medan, berjudul “Save Mangrove For The Better Nature.”

Selamat kepada para pemenang, semoga Esai dan Digital Poster mangrove tersebut, bisa menjadi inspirasi dan motivasi untuk kita semua dalam mengkampanyekan penyelamatan ekosistem mangrove di Indonesia bahkan dunia, untuk masa depan yang lebih baik.

Bagi para peserta yang belum berhasil, kami harapkan Anda tidak berkecil hati dan terus semangat untuk mengkampanyekan penyelamatan ekosistem mangrove di Indonesia dan dunia.

Para pemenang KC 2015 akan segera kami hubungi untuk konfirmasi pengiriman hadiah. Bagi pemenang yang berdomisili di Semarang dan sekitarnya, akan kami undang untuk menghadiri acara Mangrove Music Charity (MMC) 2015 yang direncanakan akan diselenggarakan pada tanggal 12 Desember 2015 di Kampoeng Semawis, Semarang.

Selanjutnya, semua peserta KC 2015, juga akan mendapatkan e-Certificate dari panitia yang akan kami kirimkan ke alamat email Anda, masing-masing. Mohon ditunggu dalam jangka waktu dua minggu ke depan, ya. Semangat MANGROVER!

No comments:

Post a Comment