6.11.13

Peringati KeSEMaTBIRTHDAY 2013, KeSEMaT Berbagi ke Panti Asuhan

Semarang - KeSEMaTBLOG. Peringatan KeSEMaTBIRTHDAY (KB) 2013 yang keduabelas diperingati dengan syarat makna. Tak hanya disyukuri dengan tumpeng dan kue ulang tahun saja, kali ini KeSEMaTER juga berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim piatu dan terlantar, di salah satu panti asuhan di Semarang.

Terbagi menjadi dua tahapan, KB 2013 yang diperingati dengan mengikutsertakan beberapa afiliasi KeSEMaT, diantaranya CV. KeMANGI dan Yayasan IKAMaT ini mengambil tema Harmony of KeSEMaTER.

Kunjungan ke Panti Al-Ikhlas Semarang dilakukan pada tanggal 20 Oktober 2013, yang dikoordinatori oleh Sdr. Amrul Rosadi (Presiden). Dalam kesempatan ini, KeSEMaT berbagi kebahagiaan dengan membagikan beberapa pakaian layak pakai, sembako dan perlengkapan lainnya kepada pihak panti asuhan.

"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan banyak orang, di ulang tahun kami yang kedua belas ini. Banyak berkah yang sudah kami dapatkan, maka kami ingin membaginya dengan Adik-adik kami di panti asuhan. Semoga bermanfaat," jelas Presiden KeSEMaT.

Tahapan KB 2013 selanjutnya adalah syukuran di Sekretariat Ikatan Alumni KeSEMaT (IKAMaT), yang dilaksanakan pada tanggal 26 Oktober 2013. Kegiatan yang dimulai pada pukul 20.00 WIB sampai dengan 24.00 WIB ini, dihadiri oleh semua perwakilan afiliasi mangrove KeSEMaT.

Acara berlangsung meriah, yang dimulai dengan sambutan dari Yayasan IKAMaT, KeMANGTEER dan CV. KeMANGI, dilanjutkan dengan doa bersama, tukar kado, games dan makan bersama.

Rangkaian KB 2013 berlangsung meriah, dengan harapan ke depan, KeSEMaT dan afiliasi mangrovenya mampu lebih banyak berperan lagi, dalam usaha penyelamatan hutan mangrove dan masyarakat pesisir di Indonesia, bahkan dunia. Amin. Semangat MANGROVER!

No comments:

Post a Comment