23.9.11

KeSEMaT Berikan “Kuliah Umum” Mangrove Kepada Ratusan Murid SD!

Jepara – KeSEMaTBLOG. Memberikan pengajaran mangrove di kelas dengan jumlah murid yang terbatas, sudah biasa kami lakukan. Tapi memberikan pengajaran mangrove massal yang dihadiri oleh ratusan siswa/siswi SD tentu saja memiliki tantangan dan keasyikkan tersendiri. Semacam memberikan kuliah umum mangrove, pada tanggal 21 September 2011 yang lalu, kami telah mengajarkan teknik pembibitan, penanaman dan pemeliharaan mangrove yang baik dan benar di asrama Jurusan Ilmu Kelautan UNDIP Jepara kepada adik-adik kami yang bersekolah di SD Karangturi Semarang.

Ditemani dengan bapak dan ibu guru mereka serta beberapa dosen dari Universitas Pandanaran Semarang, lebih dari seratus orang murid SD Karangturi, selama setengah hari, telah kami bimbing untuk mempraktekkan cara merehabilitasi mangrove di kawasan pesisir di MECoK Jepara dengan tujuan agar mereka mulai mengenal mangrove dan masyarakat pesisir Indonesia dengan baik.

Hal ini kami lakukan dengan tujuan agar kelak jika mereka sudah dewasa, tumbuh minat dan kepeduliannya untuk membantu menyelamatkan mangrove dan warga pesisir yang tinggal di sekitarnya, demi menjaga keberlanjutannya di masa depan. Semoga saja, usaha kami ini akan membuahkan hasil beberapa tahun kemudian. Amin. Semangat MANGROVER!

No comments:

Post a Comment