Semarang – KeSEMaTBLOG. Berikut ini adalah Press Release Mangrove REpLaNT (MR) 2013.
JUDUL KEGIATAN
Mangrove REpLaNT (MR) 2013 : Seminar Nasional, Penyuluhan, Pelatihan, Penanaman Mangrove dan Field Trip.
LATAR BELAKANG
Ekosistem hutan mangrove merupakan komunitas tumbuhan pesisir yang memiliki manfaat sangat besar, antara lain sebagai daerah pemijahan jenis ikan tertentu, daerah asuhan ikan-ikan ekonomis penting, penyedia nutrien dan zat hara penting, serta fungsi fisik yang sangat besar seperti menjaga daerah pesisir dari abrasi.
Secara umum, kondisi mangrove di Indonesia, khususnya Pantai Utara Jawa sudah dalam tingkatan yang mengkhawatirkan. Kondisi ini sebagian besar diakibatkan oleh penebangan mangrove untuk area pertambakan dan keperluan lainnya.
Kerusakan-kerusakan ini pada dasarnya disebabkan ketidakpedulian sebagian masyarakat akan pentingnya ekosistem mangrove demi kelangsungan sumberdaya daerah pesisir. Pada umumnya, mereka lebih mementingkan keuntungan sesaat tanpa memikirkan kelangsungan kelestarian alam.
Atas dasar-dasar tersebut di atas, maka KeSEMaT melakukan usaha penanaman mangrove (Mangrove REpLaNT - MR) untuk menjaga kelestarian dan menumbuhkembangkan rasa kepedulian mahasiswa, generasi muda serta masyarakat luas tentang arti pentingnya ekosistem mangrove.
Usaha penanaman ini telah dilakukan selama dua belas tahun terakhir secara kontinyu, sejak berdirinya KeSEMaT di Teluk Awur, Jepara mulai dari tahun 2001 sampai dengan sekarang (2013).
TUJUAN
Tujuan diadakannya MR 2013 ini, yaitu meningkatkan kesadaran peserta atas pentingnya ekosistem mangrove, memberikan pelatihan peserta tentang tata cara membibitkan, menanam, merawat dan menjaga kelangsungan ekosistem mangrove, memberikan wawasan tentang manfaat pengolahan hasil ekosistem mangrove, memberikan keterampilan membatik dengan perwarna batik alami dari mangrove.
Konsep acara MR 2013 berpijak kepada keseluruhan kegiatan KeSEMaT yang dilakukan dalam jangka waktu satu tahun. Kegiatan-kegiatan tersebut, antara lain berupa pendidikan mangrove, penelitian mangrove, penyuluhan mangrove, monitoring mangrove, monitoring bibit mangrove di bedeng persemaian, dan melakukan dokumentasi serta penanaman mangrove. Acara yang dilaksanakan dalam MR 2013 adalah refleksi kegiatan KeSEMaT dalam satu tahun.
Pada acara MR 2013 kali ini, peserta akan ditunjukkan dengan kondisi masyarakat pesisir di desa Timbulsloko yang terkena dampak rob.
Kegiatan MR 2013, dilaksanakan di Semarang dan Timbulsloko, Demak selama tiga hari, dimulai pada hari Jum’at sampai dengan hari Minggu.
Secara umum, kegiatan pada hari pertama merupakan hari keberangkatan peserta menuju lokasi, sekaligus pengenalan lokasi kegiatan.
Hari kedua, acara sebagian dilakukan di dalam ruangan (indoor) berupa seminar, penyuluhan dan pelatihan kepada peserta akan manfaat mangrove dan di luar ruangan (outdoor) berupa pelatihan batik yang berbahan dasar pewarna alami mangrove. Hari terakhir diisi dengan penanaman mangrove dan penutupan acara.
SUSUNAN ACARA
1. Pelatihan I : Pengenalan Ekosistem Mangrove
Hari/Tanggal : Sabtu, 2 November 2013
Trainer : Kamto Wahyono (Owner Mas Jamang)
Tempat : Gedung Balai Pengembangan Pendidikan Kejuruan (BP DIKJUR),
Semarang
2. Seminar Nasional Mangrove : Mangrove for Resilience (MFR)
Hari/Tanggal : Sabtu, 2 November 2013
Pembicara : 1. Etwin K. Sabarani, S.Pi, M.Sc (Project Coordinator – Senior Policy and
Communication Officer Mangrove Capital, Wetlands International
Indonesia Programme) : Hybrid Engineering, Metode Baru Atasi Abrasi Pantai; 2. Ali Mansur (Praktisi Mangrove Jawa Timur – Peraih Kalpataru
2012 : Beragam Teknik Rehabilitasi Jenis Mangrove di Indonesia; 3. Fuad Ashari (Praktisi Mangrove KeSEMaT – Eagle Institute, Metro TV) : Teknik Dokumentasi Mangrove di Indonesia.
Tempat : Gedung Aula C Balai Pengembangan Pendidikan (BP DIKJUR),
Semarang
3. Pelatihan II : Pelatihan Pembuatan Batik Berbahan Dasar Pewarna Mangrove
Hari/Tanggal : Sabtu, 2 November 2013
Trainer : Cahyadi A. Kurniawan (Owner Batik Bakau)
Tempat : Gedung Balai Pengembangan Pendidikan Kejuruan (BP DIKJUR),
Semarang
4. Pelatihan III : Pelatihan Pengenalan, Pembibitan dan Penyulaman Mangrove
Hari/Tanggal : Sabtu, 2 November 2013
Trainer : Ganis Riyan Efendi (Praktisi Mangrove KeSEMaT)
Tempat : Gedung Balai Pengembangan Pendidikan Kejuruan (BP DIKJUR),
Semarang
5. Pelatihan IV : Pelatihan Teknik Rehabilitasi Mangrove
Hari/Tanggal : Sabtu, 2 November 2013
Trainer : Muhammad Faisal R. (Praktisi Mangrove KeSEMaT)
Tempat : Gedung Balai Pengembangan Pendidikan Kejuruan (BP DIKJUR),
Semarang
6. Pelatihan V : Pelatihan Penanaman Mangrove (Mangrove REpLaNT 2013)
Hari/Tanggal : Minggu, 3 November 2013
Trainer : Rohimat (Praktisi Mangrove KeSEMaT)
Tempat : Desa Timbul Sloko, Demak
7. Field Trip (FT) : Wisata Belanja Souvenir dan Oleh-oleh Khas Semarang
Hari/Tanggal : Minggu, 3 November 2013
Tempat : Pusat Oleh – oleh Pandanaran, Semarang
PENDAFTARAN
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 8 Oktober – 27 Oktober 2013, dan bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu sebagai berikut:
1. ONLINE
Formulir pendaftaran MR 2013 yang telah diunduh dengan lengkap di KeSEMaTONLINE www.kesemat.undip.ac.id, dikirimkan kembali ke email kesemat@undip.ac.id, Subject : Nama Anda_Kota Pendaftaran MR 2013, disertai dengan scan bukti/nota transfer dana Anda.
Download Formulir Pendaftaran Mangrove REpLaNT 2013 - KeSEMaT, di sini.
Panitia akan mengirimkan (1) kwitansi MR 2013, (2) jadwal acara, (3) tata tertib, (4) perlengkapan yang harus dibawa dan informasi lainnya.
2. KANTOR KeSEMaT
Kantor KeSEMaT
Jl. Ngesrep Barat V/35 Semarang 50275
Jawa Tengah INDONESIA
P. (024) 70527552 F. (024) 7474698
E. kesemat@undip.ac.id W. www.kesemat.undip.ac.id
BIAYA
Mahasiswa S2, S3, dan Umum Rp. 180.000,-
Mahasiswa DI, DII, DIII dan S1 Rp. 150.000,-
Pelajar Rp. 120.000,-
PEMBAYARAN
Pembayaran bisa dilakukan dengan transfer ke nomor rekening :
A.N. : Widya Sari Utami (Bendahara MR 2013)
Nomor Rekening : 691 02 8312 8
Bank : BCA Cabang Tanjung Priok, Jakarta Utara
FASILITAS
Penginapan di BPDIKJUR Semarang, transportasi bus penginapan – Timbulsloko PP, t-shirt, konsumsi, sertifikat, seminar kit dan souvenir.
KONTAK
Segala korespondensi berkenaan dengan MR 2013, bisa ditujukan kepada:
Sdr. Aditya Sukma Bahari
Staf Ahli Menteri Pengembangan Organisasi (Staf Ahli MENPORSI)
HP. +62857 6882 0834
Untuk seluruh mahasiswa, pelajar, dan masyarakat, mari kita lestarikan dan pelihara mangrove kita melalui MR 2013.
Lestarikan mangrove demi masa depan yang lebih baik. Mangrove membutuhkan pertolongan kita semua. SAVE OUR MANGROVE, NOW! Salam MANGROVER!
No comments:
Post a Comment