9.12.11

KeSEMaT Terima Penghargaan Rektor Universitas Diponegoro Tahun 2011

Semarang – KeSEMaTBLOG. Setelah berhasil mengukir prestasi membanggakan di kancah nasional dan internasional, KeSEMaT kembali menerima penghargaan bergengsi dari institusi induknya, yaitu Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang, berupa Penghargaan Rektor UNDIP Tahun 2011. Dikutip dari situs UNDIP, bersama dengan para mahasiswa lainnya, yaitu (1) Ajeng Anindya Prasalita, (2) Erlangga Ardianza Wibowo dan (3) Muhammad Arif Rachman mahasiswa peraih medali pada Sea Games 2011 di Jakarta dan Palembang, (4) Ibnu Fauzan Al Aula, juara bidang fisika pada Olimpiade Sains Nasional, (5) Tri Wahyudi, juara Masyarakat Ilmuwan Teknologi Indonesia, KeSEMaT yang diwakili Sdr. Fuad Ashari dianugerahi Penghargaan Rektor UNDIP Tahun 2011 setelah berhasil menjadi juara kategori kelompok masyarakat, Adibakti Mina Bahari tahun 2011 dari Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia.

Penghargaan Rektor Universitas Diponegoro Tahun 2011 ini diserahkan langsung oleh Rektor UNDIP, Prof. Sudharto. Masih dikutip dari situs UNDIP, bahwa Rektor UNDIP, Prof. Sudharto yang didampingi oleh Pembantu Rektor (PR) 3 dan PR 4, yang juga dihadiri oleh para Dekan dan Pembantu Dekan, jajaran biro akademik kemahasiswaan (BAK) dan Biro Administrasi Umum dan Keuangan (BAUK), menyampaikan ucapan selamat kepada para mahasiwa yang telah mengukir prestasi gemilang di tingkat nasional dan internasional. Rektor UNDIP berpesan kepada mahasiswa, agar prestasi ini bisa ditularkan kepada segenap mahasiswa UNDIP yang lain, sehingga jejak prestasinya bisa diikuti oleh mahasiswa-mahasiswa UNDIP lainnya.

Saat diberikan kesempatan memberikan kesan dan pesannya, Presiden KeSEMaT, Sdr. Fuad Ashari menyampaikan, “Tidak sia-sia kerja keras kami dalam menyelamatkan daerah pesisir karena diapresiasi, dengan diberikannya penghargaan Adi Bakti Mina Bahari 2011 dari Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, dimana kami merupakan satu-satunya organisasi mahasiswa yang berhasil memenangkan penghargaan itu“. Sekali lagi, selamat buat KeSEMaT!

No comments:

Post a Comment