24.6.10

KeSEMaT Survei Mangrove di Wilayah Kerja PT. Krakatau Bandar Samudera dan PT. Krakatau Daya Listrik Cilegon

Cilegon – KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 21 Juni 2010, mulai pukul 09.00 WIB – 14.00 WIB, KeSEMaT yang diwakili oleh Bapak Arief Marsudi Harjo (Director Executive), Bapak Sapto Pamungkas (Program Campaigner) dan Sdr. Cahyadi A.K. (Anggota) telah melaksanakan survei untuk melihat lokasi penanaman rencana program Mangrove Reforestasion (MR) PT. Krakatau Steel (KS). Survei diawali dengan rapat di Kantor PT. Krakatau Bandar Samudera (KBS) dan PT. Krakatau Daya Listrik (KDL) Cilegon yang kemudian dilanjutkan dengan meninjau lokasi penanaman mangrove di sekitar pesisir wilayah kerja PT. KBS dan PT. KDL.

Survei ini dilakukan dengan melihat dan mendokumentasikan kondisi lokasi penanaman dan jenis vegetasi mangrove yang ada di sana. Tujuan dari survei ini adalah untuk meninjau secara langsung dan mendapatkan gambaran lokasi penanaman sehingga KeSEMaT dapat memberikan beberapa rekomendasi untuk rencana program MR di PT. KS.

No comments:

Post a Comment