16.9.10

Mangrove, Mohon Maaf Lahir dan Batin, ya!

Semarang – KeSEMaTBLOG. Lebaran telah usai, namun demikian, suasana kesucian dan kehangatannya masih saja terasa di beberapa hari menjelang pertengahan bulan Syawal, ini. Umat muslim dunia, di 1 Syawal kemarin, memang telah merayakan kemenangan besarnya, setelah satu bulan penuh berperang melawan hawa nafsu mereka dengan menjalankan puasa di Bulan Ramadhan. Di hari yang fitri, mereka saling berkunjung dan bersilaturahmi, juga saling memafkan sebagai pertanda kembali kepada fitrahnya sebagai manusia yang “suci”. Sungguh, sebuah suasana yang sangat menakjubkan yang tentunya tidak pernah mungkin terjadi di daerah pesisir sana.

Di saat manusia saling memaafkan satu sama lainnya, tak pernah sedikitpun tersirat di benak kita, untuk juga memberikan ucapan minta maaf lahir dan batin kita kepada mangrove yang sudah begitu berjasa melindungi kita dari ancaman pemanasan global. Mangrove yang setiap harinya bekerja melindungi pantai kita dari abrasi dan tsunami, yang juga telah menyerahkan setiap nafas kehidupannya untuk mencegah terjadinya efek rumah kaca, tak pernah sedikitpun mendapatkan hak dan keadilannya dari kita, manusia.

Justru, untuk membalas kebaikan mangrove itu, bukannya meminta maaf, tetapi dengan seenaknya saja kita terus menebangi mereka untuk keperluan kehidupan kita yang bersifat sesaat, tanpa memikirkan keberlangsungan spesies mereka di masa mendatang.

Maka, untuk mewakili para manusia yang kiranya belum juga sadar akan dosanya yang bejibun kepada mangrove, maka dengan ini, kami Keluarga Besar KeSEMaT, selain mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1431H, Mohon Maaf Lahir dan Batin kepada para kolega kami dan umat muslim semuanya, tak lupa meminta permohonan maaf lahir dan batin yang sebesar-besarnya kepada para mangrove, atas segala kekhilafan dan kesalahan spesies kami.


Semoga saja, di masa-masa mendatang, kami para manusia, akan semakin menyadari betapa pentingnya keberadaan ekosistem kalian, bagi bumi kita yang semakin tua ini. Semangat MANGROVER!

No comments:

Post a Comment