31.3.13

Wow, MANGOVER Jateng, Kampanye Simpatik SAVE MANGROVE di UNDIP!

Semarang – KeSEMaTBLOG. Pada hari Jum’at, tepatnya pada tanggal 22 Maret 2013, KeSEMaT sukses mengadakan kampanye simpatik mangrove yang diadakan di seputaran Gedung Prof. Sudharto, Universitas Diponegoro (UNDIP), Semarang. Kegiatan ini, tidak hanya diikuti oleh KeSEMaTER saja, tetapi juga turut diramaikan oleh puluhan KeMANGTEER yang memiliki rasa kepedulian yang tinggi terhadap eksistensi ekosistem mangrove yang terbukti memberikan manfaat yang luar biasa bagi kelangsungan hidup manusia.

KeMANGTEER yang turut serta dalam kampanye simpatik ini berasal dari berbagai fakultas di dalam dan luar UNDIP dan juga dari para pelajar SMA. Kegiatan ini, memiliki tujuan untuk membangkitkan rasa kepedulian terhadap hutan mangrove yang sudah rusak 70% di Indonesia dan 95% di Semarang.

Oleh karena itu, para MANGROVER Jateng ini, menunjukkan aksi nyatanya dengan berorasi fungsi dan manfaat mangrove dan membagikan stiker bertemakan penyelamatan mangrove. Tak hanya itu, mereka juga melakukan flashmob, teatrical dan bernyanyi dengan KeSEMaTUSTIK untuk mengkampanyekan penyelamatan mangrove di Indonesia.

Keseluruhan acara kampanye simpatik Mangrove Restoration (MANGRES) 2013 di hari pertama ini, berjalan dengan baik dan lancar, dan mendapat sambutan hangat dari civitas akademika UNDIP dan masyarakat sekitar.

Kegiatan akan terus dilanjutkan di dua hari berikutnya, yaitu di Tugu Muda dan Paragon Mall, untuk mengkampanyekan penyelamatan mangrove ke komunitas yang lebih luas lagi. Semangat MANGROVER!

No comments:

Post a Comment