Semarang – KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 20 Mei 2010, mulai pukul 15.00 WIB – 17.30 WIB, Sdr. Oky Yuripa Pradana (Presiden) telah memberikan pelatihan dan penyuluhan mangrove kepada para mahasiswa Universitas Katolik (UNIKA) Soegijapranata Semarang. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan bekal kepada para peserta “POSITIVE WITH TRAX – PEDULI BUMI KITA”, yang diinisiasi oleh Badan Eksekutif Mahasiswa UNIKA. Acara dihadiri oleh puluhan peserta dan panitia. Para KeSEMaTER dan KeMANGTEER yang turut hadir diantaranya adalah Sdri. Amalia Ardila Sari (SEKJEN), Bapak Aris Priyono (Program Officer), Sdr. Radich Arief Nugraha (MENKOMSI) dan Sdr. Guntur Diantoro (Anggota).
Pada kesempatan ini, Sdr. Oky Yuripa Pradana (Presiden) telah memberikan penyuluhan dan pelatihan mangrove yang terbagi menjadi dua sesi, yaitu presentasi dan tanya jawab. Presentasi mangrove berjudul “Mari Belajar Mangrove”, terbukti menarik minat para mahasiswa UNIKA Soegijapranata yang mengikuti kegiatan ini. Hal ini, dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan mendasar tentang mangrove yang dilayangkan kepada KeSEMaT, pada saat sesi tanya jawab dibuka oleh moderator. Acara yang berlangsung sangat kondusif di Gedung Teater Thomas Aquinas ini, ditutup dengan pembacaan doa dan foto bersama.
No comments:
Post a Comment