Semarang – KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 14 Januari 2011, KeSEMaT secara resmi meluncurkan program galang dana untuk penyelamatan mangrove Indonesia dan dunia, dengan meluncurkan konsep galang dana dengan menjual jasa pembuatan jasa branding. Usaha jasa dengan tujuan untuk mencari donasi demi mencegah kerusakan mangrove di masa depan ini, digagas oleh beberapa KeSEMaTER dengan tujuan lainnya, yaitu untuk membagikan pengetahuan mengenai konsep manajemen KeSEMaT yang banyak dipuji karena sangat detail dan rapi dalam menjaga citra diri, kualitas program dan branding organisasinya.
Beberapa contoh branding KeSEMaT yang saat ini sedang banyak dibicarakan adalah dua buah buku mangrovenya yang mendapatkan apresiasi sangat baik dari masyarakat Indonesia di berbagai level institusi, baik lokal, nasional, regional dan internasional.
Sebagai langkah awal, untuk sementara, KeSEMaT Kreatif baru akan berkonsentrasi penuh pada pembuatan desain logo suatu usaha ataupun kegiatan. Selain desain logo, KeSEMaT Kreatif juga memberikan layanan desain lainnya seperti desain poster, kartu nama, kop surat, dan media promosi lainnya.
Tersedia enam paket branding yang sangat menarik untuk dicoba, yaitu Paket 1. Starter Logo. Paket 2. Office Kit, Paket 3. Campaign Kit, Paket 4. Flash Presentation, 5. E-Magazine/Majalah Digital dan Paket 6. Costum Paket. Semua paket ini, sudah diaplikasikan dalam setiap program dan kegiatan KeSEMaT sehingga mampu memperkuat imagenya sebagai sebuah institusi-mangrove-besar, yang tak hanya diakui keberadaaanya di Indonesia, tetapi juga di luar negeri.
Pengalaman KeSEMaT selama ini, dalam mengerjakan berbagai proyek dari mitra kerjanya yang berasal dari dalam dan luar negeri, adalah modal yang sangat baik dalam turut serta membantu klien KeSEMaT Kreatif agar dapat juga meningkatkan branding mereka sehingga akan mendapatkan citra diri yang lebih optimal.
Sebagai informasi, untuk setiap hasil keuntungan dari KeSEMaT Kreatif ini, maka akan langsung disumbangkan sebesar 10% kepada KeSEMaT demi pelestarian mangrove kita. Nah, tunggu apa lagi, bagi Anda yang ingin mencoba kualitas desain dari KeSEMaT Kreatif, meningkatkan image kegiatan dan institusi Anda serta membantu KeSEMaT dalam menyelamatkan mangrove di dunia, kami persilahkan untuk segera menghubungi kami. Kami tunggu, ya. Semangat MANGROVER!
Semoga sukses KeSEMaT Kreatif! Satu lagi afiliasi KeSEMaT. Semangat MANGROVER!
ReplyDeleteTerima kasih Mas Oky. Sukses juga buat KeSEMaTOKO. Semangat MANGROVER!
ReplyDelete