6.2.12

KeSEMaTER Gathering di Rumah Coklat, Semarang

Semarang – KeSEMaTBLOG. Malam itu, 4 Februari 2012, kami mengadakan gathering kecil di Rumah Coklat, Semarang. Tepat pukul 22.00 WIB, setelah mangroving ke mitra kerja kami di Mangunharjo, istirahat sejenak, kami menikmati lezatnya coklat dengan aneka modifikasi dan cita rasa. Mulai dari Pembimbing hingga Anggota Baru KeSEMaT XII yang baru saja dilantik, terlihat asyik ngobrol dan relaksasi sejenak, istirahat dari padatnya jadwal mangroving kami di beberapa lokasi, minggu ini. Gathering seperti ini, memang biasa kami lakukan. Tak hanya di satu lokasi saja, beberapa cafe terutama di sekitar kantor kami di Tembalang, adalah sasaran empuknya.

Walaupun hanya sekedar ngobrol dan rapat kecil, namun jangan salah, dari hal seperti ini, ide-ide besar seringkali muncul sehingga mampu menginspirasi banyak orang bahkan bisa turut serta dalam membangun kembali pengelolaan hutan mangrove di Indonesia. Bekerja di mangrove memang berat, tapi sama sekali kami tak merasa terbebani bahkan sangat menikmati. Jelang tengah malam, saat coklat-coklat kami berpindah dari gelas-gelas mungil ke perut kami, gathering-pun selesai.

Dengan semangat coklat laksana warna batang mangrove, kami siap kembali bekerja menyelamatkan mangrove dan warga pesisir Indonesia. Salam MANGROVER!

No comments:

Post a Comment