27.5.19

Press Release Mangrover Ngabuburit 2019: Ramadan Asyik Bersama Mangrover. Talkshow Digitalisasi Data Mangrove


Semarang - KeSEMaTBLOG. Tahun ini, KeSEMaT kembali akan menyelenggarakan kegiatan tahunannya di bulan Ramadan, dengan tujuan untuk berbagi data-data mangrove kepada warga Semarang dan sekitarnya agar terus tercipta rasa kepedulian terhadap pelestarian hutan mangrove di masa mendatang. Kegiatan ini gratis dan akan dihadiri oleh beberapa tamu undangan dari alumni, relawan, mitra kerja dan kolega KeSEMaT. Bagi yang berminat hadir dan meliput kegiatan ini, kami persilakan untuk mencermati informasi di bawah ini.

TERM OF REFERENCE (TOR) MANGROVER NGABUBURIT 2019: RAMADAN ASYIK BERSAMA MANGROVER. TALKSHOW DIGITALISASI DATA MANGROVE

I. JUDUL KEGIATAN
Mangrover Ngabuburit (MN) 2019: Ramadan Asyik Bersama Mangrover. Talkshow Digitalisasi Data Mangrove.

II. PELAKSANA KEGIATAN
Kelompok Studi Ekosistem Mangrove Teluk Awur (KeSEMaT).

Kantor KeSEMaT Semarang:
Jl. Mulawarman Selatan Dalam II No. 113B.
RT 04 RW 03 Kelurahan Kramas, Tembalang,
Semarang Jawa Tengah - Indonesia.

P. +6281392711780 F. +62247474698.
CP. Gagas Tri Pamungkas +6281259769150.
E. kesemat@gmail.com W. kesemat.or.id.

III. DURASI KEGIATAN
Satu (1) hari. Rabu, 29 Mei 2019. Pukul 13.30 - 16.00 WIB.

IV. MITRA KEGIATAN
KeSEMaT dalam kegiatan ini bekerja sama dengan Yayasan IKAMaT.

V. LATAR BELAKANG
Saat ini, dunia serba digital. Platform seperti YouTube, Instagram, Facebook dan lain-lain sudah menjadi hal yang wajar bagi masyarakat global. Berdasarkan data dari KOMINFO (2018) menyebutkan bahwa Indonesia berada pada peringkat keenam dalam penggunaan internet di dunia dengan jumlah pengguna sebesar 123 juta. Namun apabila dibandingkan dengan China yang memiliki 777 juta pengguna, tentunya angka ini tergolong rendah.

Walaupun demikian, Indonesia mulai melahirkan startup digital yang mampu bersaing secara global. Hal ini, tentunya membawa harapan baru bagi berkembangnya platform anak negeri di masa depan.

KeSEMaT sebagai organisasi mahasiswa yang bergerak di bidang mangrove menyadari akan fakta tersebut, sehingga bersama afiliasi mangrovenya mampu melahirkan beberapa produk platform digital-nya, seperti Mangrover Unite, MANGROVEMAGZ, Mangrove Tag, Mangrove Data, RoveCast dan lain-lain.

Proses penciptaan platform digital KeSEMaT tersebut merupakan sebuah terobosan baru dan sebagai usaha untuk mewadahi data-data yang dihasilkan dari program rehabilitasi mangrove di Indonesia terkini secara lebih akurat dan terukur.

Wadah tersebut diharapkan tidak hanya dapat diakses oleh Anggota dan Pengurus KeSEMaT saja, melainkan juga oleh berbagai kalangan yang membutuhkan data-data tersebut.

Mangrove Data merupakan platform digital yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk keperluan pencarian data-data mangrove dari seluruh Indonesia. Dengan sumber daya manusia yang terdiri dari para ahli mangrove sesuai dengan spesifikasinya masing-masing, Mangrove Data juga menggunakan teknologi terbaru untuk penyajian datanya sehingga terkesan lebih modern.

Sementara itu, RoveCast merupakan produk baru di salah satu Jaringan KeSEMaT, yaitu MANGROVEMAGZ yang menyajikan data dan fakta berupa opini, wawancara, review dan diskusi mangrove terkini kedalam bentuk podcast sehingga data yang terkesan berat dapat disajikan secara ringan melalui media audio.

Mengingat pentingnya keberadaan Mangrove Data dan RoveCast bagi peningkatan pengetahuan dan literasi mangrove masyarakat di era digital ini, maka perlu adanya kegiatan sosialisasi lebih lanjut melalui talkshow, diskusi dan tanya jawab yang menghadirkan CEO keduanya.

Diharapkan kegiatan ini akan dapat memberikan ilmu pengetahuan dan wawasan baru bagi masyarakat, terkait penyajian data digital mangrove di Semarang pada khususnya dan di Indonesia pada umumnya.

VI. TUJUAN UMUM
Mengenalkan Mangrove Data dan RoveCast sebagai platform digitalisasi data mangrove baru di Indonesia.

VII. TUJUAN KHUSUS
1. Memberikan wawasan dan ilmu pengetahuan baru bagi hadirnya platform digital tematik mangrove di era Industri 4.0 kepada masyarakat.
2. Sharing data kondisi mangrove Indonesia terkini kepada masyarakat di Semarang dan sekitarnya.
3. Silaturahmi antara KeSEMaT dengan alumni, relawan, mitra kerja dan koleganya untuk penjajakan kerja sama di masa mendatang.
4. Meningkatkan budaya literasi data mangrove di Semarang, Jawa Tengah.

VIII. DESKRIPSI KEGIATAN
Acara dimulai pada pukul 14.00 WIB. Sebelum acara dimulai, para peserta melakukan registrasi terlebih dahulu kemudian dilanjutkan dengan agenda kedua, yaitu talkshow, diskusi dan tanya jawab ‘’Mangrove Data dan RoveCast sebagai Digitalisasi Data Mangrove.” Acara ditutup dengan penyerahan sertifikat, pembagian takjil, ramah tamah dan foto bersama.

IX. WAKTU PELAKSANAAN
Hari, Tanggal: Rabu, 29 Mei 2019.
Waktu: 13.30 -16.00 WIB.
Tempat: Mini Studio Lantai 2, Pusat Informasi Publik (PIP), Balaikota Semarang, Jawa Tengah.

X. SUSUNAN ACARA
Rabu, 29 Mei 2019.
13.30 - 14.00 Registrasi Peserta.
14.00 - 14.10 Pembukaan, Sambutan Ketua Pelaksana dan Sambutan Presiden KeSEMaT.
14.10 - 15.20 Talkshow ‘’Mangrove Data dan RoveCast sebagai Digitalisasi Data Mangrove.”
15.20 - 15.40 Penyerahan Sertifikat dan Pembagian Takjil.
15.40 - 15.50 Foto Bersama.
15.50 - 16.00 Penutupan.

XI. PEMATERI
Pemateri merupakan CEO dari Mangrove Data dan RoveCast, yaitu:

1. Bagus Rahmattullah Dwi Angga, S.Kel.
CEO Mangrove Data.

2. Ganis Riyan Efendi, S.Kel.
CEO RoveCast.

Talkshow akan dimoderatori oleh Baeti Karomatul Hidayah (Staf Menteri Pendidikan dan Penelitian KeSEMaT).

XII. PESERTA
Peserta dalam kegiatan ini berjumlah 20 orang yang terdiri dari alumni, relawan, mitra kerja dan kolega.

XIII. FASILITAS
Panitia akan memberikan fasilitas, yaitu e-data mangrove, takjil, stiker dan sertifikat.

XIV. KONTAK
Segala bentuk korespondensi berkaitan dengan MN 2019 dapat ditujukan kepada:

Sdr. Gagas Tri Pamungkas
Staf Menteri Keuangan (MENKEU)

M. (+62) 81259768150 P. +6281392711780 F. +62247474698
E. kesemat@gmail.com W. kesemat.or.id

KeSEMaT adalah Unit Kegiatan Mahasiswa di bawah Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro Semarang. Informasi selengkapnya tentang KeSEMaT, silahkan mengunjungi Jaringan KeSEMaTONLINE kesemat.or.id

XV. PENUTUP
Demikian TOR ini kami buat. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kepedulian masyarakat akan pentingnya kelestarian alam terutama pesisir pantai dan mangrove. Atas kerja sama semua pihak yang mendukung kegiatan ini, kami sampaikan terima kasih. (GTP/FAN/ADM).

No comments:

Post a Comment