ReAAMaT yang bertemakan “Kumpul Lagi di Kantor” (KLDK) diadakan untuk dapat menyatukan kembali nuansa kebersamaan Alumni KeSEMaT (AMaT) masa lalu di masa kini. Meskipun dilaksanakan secara daring dan luring namun tetap sukses menghadirkan kembali kenangan indah, pada saat masih berkarya bersama dalam kepengurusan KeSEMaT.
Sambutan-sambutan
ReAAMaT 2021 dibuka oleh Sdr. Afriza Aziz (MC). Acara diawali dengan sambutan dari Sdr. Oky Yuripa Pradana (Ketua Pelaksana) dan dilanjutkan oleh Dr. Rudhi Pribadi (Pembimbing).
“Angka 20 tahun ini, memiliki arti yang mendalam bagi KeSEMaT. Saya harapkan karena sudah bertumbuh dewasa, harapannya KeSEMaT selalu dapat melakukan aktivitas yang bermanfaat bagi orang lain dan sesama,” ungkap Dr. Rudhi Pribadi.
AMaT mengaku rindu suasana dan kehangatan di Kantor KeSEMaT, setelah mendengarkan sambutan dari Dr. Rudhi.
Sdr. Aditya Sukma Bahari (Perwakilan Klaster Papua) memberikan video persembahan ucapan Hari Ulang Tahun KeSEMaT yang ke-20, langsung dari Papua yang diikuti oleh klaster lainnya. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan pemutaran video “Kilas Balik KeSEMaT” yang berisikan perjalanan KeSEMaT selama kurun waktu 20 tahun, mulai dari 9 Oktober 2001 – 9 Oktober 2021.
“Saya tersentuh sekali, setelah melihat tayangan video Kilas Balik KeSEMaT," kata Sdri. Annisa Aulia (MENSEK). "Tidak menyangka, perjalanan KeSEMaT sudah sejauh ini, yang dimulai dari langkah kecil para AMaT yang selalu konsisten sejak 2001 hingga 2021, hingga KeSEMaT berhasil menjadi organisasi besar seperti sekarang. Saya sebagai KeSEMaTER menjadi terpacu untuk terus meneruskan perjuangan para AMaT dalam melestarikan mangrove di Indonesia dan dunia,” tambahnya bersemangat.
Pemotongan Tumpeng
Pemotongan tumpeng dilakukan oleh Sdr. Aris Priyono (DK), selaku salah satu pendiri dari KeSEMaT yang telah mendampingi KeSEMaT mulai awal berdirinya hingga sekarang. Tumpeng diserahkan kepada Pembimbing.
"Saya tidak menyangka, KeSEMaT akan sebesar ini, bahkan berjalan sejauh ini," kata DK. "Semua ini karena kita terus mau belajar dan belajar, menebar asas kebermanfaatan, juga berkarya keras membangun ekosistem dan nilai-nilai organisasinya dengan baik, sembari menjaga konsistensi dan persistensinya," ujarnya lebih lanjut.
Kegiatan selanjutnya merupakan Launching DAMaT. DAMaT adalah endowment fund yang merupakan dana yang dihimpun oleh KeAMaT hanya dari AMaT yang akan dikelola dengan cara diinvestasikan secara optimal
Tujuan DAMaT adalah mewujudkan visi dan misi KeSEMaT dan afiliasi mangrovenya dalam rangka melakukan pengabdian kepada masyarakat dan lingkungan pesisir, khususnya ekosistem mangrove, baik di tingkat lokal, nasional maupun internasional.
“DAMaT bisa menjadi wadah bagi AMaT dalam menyalurkan donasi yang akan dialokasikan untuk membiayai beragam program konservasi, penelitian, pendidikan, kampanye dan dokumentasi mangrove di KeSEMaT dan afiliasi mangrovenya, sehingga diharapkan akan dapat menebar asas kebermanfaatan kepada lebih banyak orang,” ujar Sdr. Gagas Tri Pamungkas (Koordinator DAMaT).
Program Pengembangan MECoK Ecopark (PME) di kawasan Marine Science Techno Park (MSTP), Universitas Diponegoro (UNDIP), Teluk Awur sudah dimulai sejak 2003, untuk menjadikan MECoK sebagai kawasan ekoeduwisata mangrove di Jepara.
PME akan digunakan KeSEMaT sebagai tempat pelatihan, penelitian, penyuluhan kepada pelajar, LSM dan masyarakat umum.
Kedepan, MECoK adalah sarana pendidikan dan kampanye mangrove yang lebih luas lagi, tidak hanya untuk mahasiswa Ilmu Kelautan UNDIP saja, melainkan untuk seluruh lapisan masyarakat di Indonesia bahkan manca negara, sehingga MECoK diharapkan akan mampu memberikan banyak nilai, mengenai arti pentingnya konservasi dan rehabilitasi mangrove.
“Ada beberapa investor yang sudah tertarik untuk ikut membiayai fasilitas-fasilitas fisik di MECoK, agar dapat mengembangkannya menjadi sebuah ecopark dengan membangun gardu pandang, bedeng persemaian, jembatan mangrove, tempat parkir ekowisata, dan lain sebagainya,” ujar Sdr. Bagus Rahmatullah Dwi Angga (Kordinator MECoK Ecopark).
Selain PME, IKAMaT bekerja sama dengan KeSEMaT juga akan menyelenggarakan Beasiswa Anak Pesisir Indonesia (BAPI) di tahun 2021. BAPI berusaha meningkatkan pendidikan karakter bagi generasi penerus bangsa.
Melalui program BAPI, IKAMaT akan memberikan beasiswa kepada para pelajar, mulai dari SD, SMP dan SMA yang berdomisili di kawasan pesisir Indonesia yang dananya dihimpun oleh KeAMaT dari para AMaT.
Acara Ramah-Tamah dilakukan dengan makan malam bersama, sembari berbincang antar KeSEMaTER dan AMaT sehingga suasana kehangatan dalam keluarga sangat terasa.
“Terasa sekali kehangatan di ReAAMaT ini. Senang dan bangga bisa berbincang bersama AMaT dari berbagai kota di Indonesia bahkan manca negara, sambil berbagi cerita pengalaman selama menjadi KeSEMaTER," ujar Sdr. Ghifar Naufal Aslam (Presiden). "Reuni akbar ini, sekaligus menjadi wadah menjalin silaturahmi antara AMaT dan afiliasi KeSEMaT lainnya. Ini adalah perjalanan yang berkoma, tak pernah bertitik," tambahnya.
Keseluruhan acara ReAAMaT 2021 berlangsung dengan baik, sukses dan lancar yang ditutup dengan foto bersama. (TPA/ADM/AP).
No comments:
Post a Comment