21.8.09

Apakah KeMANGTEER Itu?

Semarang - KeSEMaTBLOG. Apabila merunut sejarah, cikal bakal KeSEMaT’s Mangrove Volunteer (KeMANGTEER) yang rencananya akan dilaunching secara resmi oleh KeSEMaT di saat KeSEMaTBIRTHDAY 2009, sebenarnya sudah ada, sejak tahun 2003, di saat sebuah program konservasi KeSEMaT untuk pertama kalinya, diadakan.

Adalah MANGROVE REpLaNT (MR), yang merupakan program mangrove rintisan tertua dari KeSEMaT, yang telah berhasil memberikan banyak ruang kepada para pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum dalam menyalurkan bakat dan jiwa konservasinya, untuk masuk ke dalam sebuah usaha penyelamatan ekosistem mangrove yang rawan konflik.

KeMANGTEER sendiri, diartikan oleh KeSEMaT sebagai sebuah komunitas surelawan mangrove milik KeSEMaT, yang akan, sedang dan telah membantu KeSEMaT dalam setiap program-program konservasi, penelitian, pendidikan, kampanye dan dokumentasi mangrovenya, selama kurun waktu 2003 sampai dengan 2009 ini, dan seterusnya.

Untuk sementara, KeSEMaT tidak membatasi ruang lingkup KeMANGTEER sendiri. Setiap orang yang sudah pernah mengikuti program-program mangrove KeSEMaT sebagai surelawan dan peserta, maka mereka sudah bisa disebut sebagai KeMANGTEER.

Tak terlalu ketatnya persyaratan untuk menjadi seorang KeMANGTEER, semata-mata bertujuan untuk memberikan ruang yang lebih luas lagi kepada para pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum dalam mengekspresikan energi konservasi mangrovenya yang besar, agar bisa diaplikasikan secara baik dan benar dalam koridornya yang lurus, sehingga KeMANGTEER bisa turut serta dalam membantu KeSEMaT untuk bekerja demi mangrove.

Beragam program mangrove, yang mencerminkan kelima buah moto KeSEMaT, yaitu konservasi, penelitian, pendidikan, kampanye dan dokumentasi mangrove, terus menerus diselenggarakan oleh KeSEMaT, di setiap waktu. Seperti diketahui bersama, bahwa setiap kali program mangrove dijalankan, maka dibutuhkan ratusan orang untuk mulai melakukan pembuatan bedeng persemaian, pengambilan bibit mangrove, perlakuan bibit mangrove, pembibitan mangrove, penanaman mangrove, penyulaman mangrove, pemeliharaan mangrove, penjarangan mangrove dan publikasi. Maka, di setiap program-program mangrove inilah, peranan KeMANGTEER sangatlah besar.

Berdasarkan hal-hal seperti di atas inilah, maka Grup KeMANGTEER, juga sudah dibuat dan dihadirkan oleh KeSEMaT di KeSEMaTFACEBOOK yang merupakan salah satu Jaringan KeSEMaTONLINE kepada masyarakat sebagai bentuk penghargaan dan rasa terima kasih yang besar dari KeSEMaT kepada KeMANGTEER.

Sampai dengan artikel ini ditulis, maka KeSEMaT mencatat kurang lebih 1000 orang KeMANGTEER, telah pernah terlibat secara langsung dalam program-program mangrove yang diadakan oleh KeSEMaT. Sampai dengan 2009 ini, dari puluhan program-program mangrove KeSEMaT, tercatat 10 buah program mangrove KeSEMaT yang mengikutsertakan KeMANGTEER di dalamnya. Kesepuluh program mangrove KeSEMaT tersebut, adalah sebagai berikut:

1.Mangrove Restoration (MANGRES) – Konservasi.
2.Mangrove Cultivation (MC) – Konservasi.
3.Mangrove Training (MT) – Penelitian.
4.KeSEMaT Goes To School (KGTS) – Kampanye.
5.Mangrove REpLaNT (MR) – Konservasi.
6.KeSEMaT Goes To Community (KGTC).
6.1.Mangrove Conservation (MANGCON) – Konservasi.
6.2.Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) – Kampanye.
6.3.Sarasehan Akbar Mangrove (SAM) – Kampanye.
7.Mangrove Movie (MM) – Dokumentasi.

Harapan ke depan, diharapkan KeMANGTEER bisa membentuk sebuah kepengurusan resmi yang solid layaknya KeSEMaT, untuk menampung ide –ide konservasi-mangrove-baru-KeMANGTEER, di luar KeSEMaTERS. Untuk itu, apabila ada inisiasi dari KeMANGTEER yang berniat untuk membentuk sebuah kepengurusan resmi yang terdiri dari kepengurusan sederhana seperti Ketua, Sekretaris, Bendahara dan lain-lain, maka dari pihak KeSEMaT, sangat menyambut baik.

Apabila sudah terbentuk, maka nantinya, para KeMANGTEER akan bekerjasama dengan KeSEMaT dan Ikatan Alumni KeSEMaT (IKAMaT), untuk bersama-sama bekerja dalam merehabilitasi kawasan mangrove di pesisir Indonesia. Launching secara resmi KeMANGTEER oleh KeSEMaT, seperti yang sudah diutarakan di atas, akan dilakukan pada saat KeSEMaTBIRTHDAY 2009, nanti.

Demikian pemberitahuan dari KeSEMaT mengenai KeMANGTEER. Semoga informasi ini bisa bermanfaat dan berguna bagi kemajuan dan perkembangan KeMANGTEER, KeSEMaT dan IKAMaT di masa mendatang. Salam MANGROVER!

No comments:

Post a Comment