16.10.12

MERIAH, Suasana Pelatihan Penanaman Mangrove REpLaNT 2012!

Semarang – KeSEMaTBLOG. Lihatlah foto di samping ini, ini adalah suasana pada saat sebelum dilakukannya program penanaman dan pemeliharaan puluhan ribu bibit mangrove di Mangkang Wetan, Semarang, dalam balutan acara Mangrove REpLaNT 2012 (6/10/12). Dihadiri oleh tak kurang dari lima ratus orang peserta, yang terdiri dari pelajar, mahasiswa, dinas, LSM, swasta dan masyarakat pesisir di Semarang dan sekitarnya, aksi MANGROVING kami bersama para mitra kerja, mendapatkan sambutan yang luas dari warga, termasuk rekan-rekan pers di Semarang.

Suara sambutan demi sambutan, dari Universitas Terbuka, Yayasan Kanopi Indonesia, KeSEMaT dan perwakilan dari pihak kelurahan setempat dan kelompok tani, silih berganti memecah suara riuh rendah peserta MANGROVING di siang itu (6/10/12). Secara garis besar, beberapa hal yang disampaikan dalam sambutan ini adalah sebuah tekad dan kesepakatan bersama untuk melakukan program pemeliharaan mangrove di Mangkang Wetan, dengan harapan setelah selesai dilakukannya program penanaman, bibit mangrove yang telah ditanam, bisa mendapatkan kelulushidupan yang optimal.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pelatihan penanaman mangrove, yang dipandu langsung oleh para KeSEMaTER. Dalam kesempatan ini, kami menjelaskan mengenai teknik penanaman mangrove di lapangan yang baik dan benar, untuk menjaga kelulushidupannya. Selanjutnya, tanya jawab dengan peserta penanaman dilakukan, yang diteruskan dengan terjun langsung ke lapangan, untuk melakukan penanaman 35.000 bibit mangrove. Semangat MANGROVER!

No comments:

Post a Comment