26.4.18

KeSEMaT dan KKMD Jawa Tengah Kunker ke Kawasan Mangrove Segara Anakan, Cilacap

Cilacap - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 22 Agustus 2017, KeSEMaT selaku pengurus Kelompok Kerja Mangrove Daerah (KKMD) Jawa Tengah (Jateng) bersama dengan para pengurus lainnya, dari dinas dan stake holder terkait pengelolaan mangrove di Jateng, telah melakukan kunjungan kerja (kunker) rutin, kali ini ke kawasan konservasi mangrove Segara Anakan, Cilacap.

Pada kesempatan kali ini, KKMD berkesempatan bertemu dengan salah satu kelompok tani setempat yang mengelola kawasan mangrovenya. Tim sempat berbincang dengan kelompok mengenai kendala pengelolaan mangrove di daerahnya dan mencoba memberikan arahan dan solusi agar pengelolaannya dapat lebih optimal.

Pada saat berdiskusi dengan dinas terkait di Cilacap, tim juga menemukan data bahwa mayoritas mata pencaharian penduduk setempat adalah petani dan nelayan. Selanjutnya, untuk jenis mangrovenya, di daerah Segara Anakan, mangrove yang tumbuh didominasi oleh mangrove jenis Deris dan Achantus.

Sebagai informasi, kedua jenis mangrove ini nampak lebih subur daripada mangrove jenis lainnya, yaitu Rhizophora yang juga ditemukan di lokasi. Mangrove lainnya, yaitu Nipah, juga nampak mendominasi, hal ini disebabkan lamanya musim hujan, yaitu mencapai lima bulan sehingga salinitas menjadi 0.

Beberapa hal lain yang ditemukan di lokasi adalah permasalahan sedimentasi, yang sudah diatasi dengan membuat sudetan dengan salah satu sungai di Jawa Barat, namun kebijakan ini masih ditinjau ulang.

Hasil temuan ini akan dirumuskan oleh tim sebagai bahan masukan untuk pengelolaan kawasan mangrove di Jawa Tengah yang lebih optimal. (MEA/ADM).

No comments:

Post a Comment