12.10.11

KeSEMaT Rapat Koordinasi (Final) Program Nasional Ayo Tanam Mangrove di Kantor DISLUTKAN Jawa Tengah

Semarang – KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 12 Oktober 2011, mulai pukul 09.00 WIB – 12.00 WIB, KeSEMaT yang diwakili oleh Sdr. Muhammad Faisal R. (staf MENPORSI) dan Sdr. Kamto Wahyono (staf MENDIKTAN) telah menghadiri Rapat Koordinasi (Final) – Program Nasional Ayo Tanam Mangrove (ATM) 2011 inisiasi Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Jakarta di Kantor Dinas Kelautan dan Perikanan (DISLUTKAN) Provinsi Jawa Tengah di Semarang.

Selain KeSEMaT, rapat juga dihadiri oleh DISLUTKAN, Biro Bina Produksi Jawa Tengah, KKP Jakarta, BIOTA Foundation dan instansi terkait lainnya. Sesuai kesepakatan bersama, kegiatan pelaksanaan Jambore Mangrove dan ATM akan dilaksanakan pada tanggal 18 dan 19 Oktober 2011 di Mangunharjo, Semarang. Kegiatan penanaman mangrove jenis Rhizophora mucronata akan dihadiri langsung oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, Dirjen KP3K dan Gubernur Jawa Tengah. ATM juga akan melibatkan semua stakeholder terkait pengelolaan mangrove di Semarang, Jawa Tengah dan sekitarnya.

No comments:

Post a Comment