9.12.19

Press Release Pendaftaran Peserta Mangrove Cultivation 2019

Semarang - KeSEMaTBLOG. Dengan ini, diberitahukan kepada masyarakat Indonesia bahwa KeSEMaT kembali akan menyelenggarakan program konservasi mangrove tahunannya, yaitu Mangrove Cultivation (MC) 2019 yang mengangkat tema besar “Mangrove in 4.0: Social Network for Disaster Mitigation” berupa Seminar Nasional, Talk Show, Stand Fair, WorkshopCoaching Clinic Pembibitan, Penanaman dan Penyulaman Mangrove dan Field Trip serta kegiatan lainnya.

1.12.19

KeSEMaT Hadiri Musyawarah Nasional KeMANGTEER Indonesia VIII di Jakarta

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT memenuhi undangan dari KeMANGTEER Indonesia, dalam acara Musyawarah Nasional (Munas) KeMANGTEER Indonesia VIII yang dilaksanakan di Taman Wisata Alam Angke Kapuk, Jakarta Utara. Munas memiliki agenda utama Pembahasan Petunjuk Pelaksanaan (Juklak) dan Pemilihan Kepengurusan KeMANGTEER Periode 2019/2020. (23-24/11/19).

30.11.19

KeSEMaT Sukses Gelar Mangrove Training 2019: Program Pendidikan, Penelitian dan Pelatihan Mangrove

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali sukses menyelenggarakan program internal pendidikan, penelitian dan pelatihan mangrove tahunannya, yang dikemas dalam Mangrove Training (MT) 2019: Pelatihan Analisis Vegetasi, Fotografi Hemisperikal, Kerentanan Kepiting Bakau, Drone dan Pemetaan Mangrove. Kegiatan ini, dilaksanakan di Semarang Mangrove Center (SMC), Jawa Tengah (Jateng) dan di Kantor KeSEMaT, pada tanggal 6 - 7 Oktober 2019.

KeSEMaT Dampingi SD Islam Al Azhar 29 BSB Semarang Tanam 150 Bibit Mangrove di Mangunharjo

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali mengadakan program insidentalnya untuk yang kesekian kalinya, yaitu KeSEMaT Goes To Community (KGTC) 2019. Kali ini, Program Pendampingan Mangrove KeSEMaT untuk Masyarakat ini, menghadirkan kerja sama dengan SD Islam Al Azhar 29 BSB Semarang berupa kegiatan Penanaman 150 Bibit Mangrove di Semarang Mangrove Center (SMC), Jawa Tengah (Jateng), yang terletak di Desa Mangunharjo, Semarang. (13/11/19).

29.11.19

Jalin Silaturahmi, KeMANGTEER Jakarta Kembali Berkunjung ke Kantor KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. Untuk kesekian kalinya, KeMANGTEER Regional kembali berkunjung ke Kantor KeSEMaT. Setelah KeMANGTEER Dumai, kali ini, KeMANGTEER Jakarta juga berkesempatan untuk bersilaturahmi dan bertukar pikiran demi memajukan pembangunan mangrove di Indonesia. KeMANGTEER Jakarta dikoordinatori langsung oleh Sdr. Nathasi F. (Ketua), yang disambut hangat oleh Presiden dan Jajaran Kabinet KeSEMaT Kinetika. (26/10/19)

Hadiri Lokakarya Mangrove The Nature Conservancy, KeSEMaT Dukung Konservasi Mangrove di Semarang

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali menghadiri lokakarya konservasi mangrove. Kali ini, dalam rangka memenuhi undangan dari Yayasan Konservasi Alam Nusantara (YKAN) dan The Nature Conservacy (TNC). Dilaksanakan di Desa Mangunharjo, Semarang, lokakarya bertema "Diskusi Kelompok Bersama Pemangku Kepentingan Pengelolaan Mangrove di Semarang." (19/9/19).

28.11.19

KeSEMaT Dampingi SMAN 2 Kudus Tanam 200 Mangrove di MECoK, Jepara

Jepara - KeSEMaTBLOG. “Pagi hari ini, kami mengimplementasikan salah satu program kerja insidental kami, yaitu KeSEMaT Goes To Community (KGTC) 2019 yang kali ini, bekerja sama dengan SMAN 2 Kudus," kata Sdr. Raditya R. Ananta (MENPORSI). "Kami menjelaskan mengenai fungsi dan manfaat ekosistem mangrove, sekaligus mendampingi guru dan adik-adik field trip ke Mangrove Education Center of KeSEMaT (MECoK) di Teluk Awur, Jepara," tambahnya.

27.11.19

Pengumuman Pemenang KeSEMaTCOMPETITION 2019: Lomba Video Sulih Suara Podcast Mat Kesem

Semarang - KeSEMaTBLOG. Setelah melalui tahap penjurian dengan penuh pertimbangan, sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku, maka Tim Juri KeSEMaTCOMPETITION (KC) 2019 yang terdiri dari Bpk. Ganis Riyan Efendi (Pemred MANGROVEMAGZ), Bpk. Rohmat Kuslarsono (CEO Kuslar Kreatif) dan Bpk. Aris Priyono (Kreator Mat Kesem) telah menetapkan pemenang KC 2019 adalah sebagai berikut di bawah ini:

Panglima TNI Puji Produk Olahan Mangrove KeSEMaT

Jakarta - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali menggelar KeSEMaTFAIR (KF), kali ini atas undangan dari Kemenko Kemaritiman dan Investasi RI di Jakarta. Pada kesempatan kali ini, KeSEMaT mengadakan pameran produk olahan mangrovenya di Pantai Indah Kapuk. Kegiatan ini diselenggarakan oleh TNI Angkatan Laut (AL) dan Kemeko Kemaritiman dan Investasi RI dalam rangka acara Penanaman Mangrove Massal di seluruh pangkalan AL, sekaligus pemecahan Rekor MURI untuk memeriahkan acara Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI). (6-7/10/19).

26.11.19

Pameran di Balaikota Semarang, Mas Bamat dan Mbak Jamat Ludes!

Semarang - KeSEMaTBLOG. Kembali, KeSEMaT memperkenalkan Mas Bamat dan Mbak Jamat dengan membuka booth di acara “Gerakan Nasional Pilah Sampah dari Rumah” yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kota Semarang dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

20.11.19

KeSEMaT Dampingi BEM UNDIP Tanam 100 Mangrove di SMC Jateng

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali melaksanakan program pendampingan masyarakatnya yang dibalut dalam program KeSEMaT Goes To Community (KGTC) 2019, dimana kali ini, Kabinet KeSEMaT Kinetika berkesempatan mendampingi Divisi Sosial Masyarakat Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Diponegoro (UNDIP) untuk mengimplementasikan "Sisir Pesisir 4.0" dengan kegiatan utama "Penanaman 100 Mangrove." Jenis mangrove yang ditanam adalah Rhizophora mucronata bertempat di Semarang Mangrove Center (SMC), Jawa Tengah, Mangkang Wetan, Mangunharjo, Semarang. (26/10/19).

18.11.19

Galang Dana untuk Mangrove, KeSEMaT Sukses Selenggarakan Mangrove Music Charity 2019

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 8 November 2019, mulai pukul 18.30 - 22.00 WIB, KeSEMaT kembali sukses menyelenggarakan program kampanye mangrove tahunannya, yaitu Mangrove Music Charity (MMC) 2019. Kegiatan MMC 2019 ini mengusung tema The Culture of Mangrove Nusantara yang dimaksudkan untuk menyadarkan dan mengajak masyarakat, khususnya generasi muda mengenai pentingnya ekosistem mangrove di masa sekarang dan mendatang, melalui kampanye-kampanye mangrove kreatif yang dilakukan pada acara ini.

17.11.19

Saksikan "Talk Show Mangrove Bersama KeSEMaT" di ManGroove Jazz 2019

Semarang - KeSEMaTBLOG. ManGroove Jazz merupakan event yang menghadirkan musik jazz sekaligus mengangkat isu sosial yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan. Sesuai dengan namanya, event ini juga ingin mengangkat tanaman mangrove yang biasanya tumbuh di pesisir pantai.

16.11.19

Bertabur Inspirasi, KeSEMaT Sukses Gelar KeSEMaTBIRTHDAY 2019: Glorious KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT tepat berumur 18 tahun pada tanggal 9 Oktober 2019. Perayaannya sendiri, diperingati pada tanggal 20 Oktober 2019 dengan penyelenggaraan agenda tahunan program KeSEMaTBIRTHDAY (KB) 2019 yang mengangkat tema Glorious KeSEMaT: A Magnificent Story. Kali ini, KB memiliki filosofi mengenai sebuah pencapaian terbesar yang telah diraih oleh KeSEMaT, yaitu kebermanfaatan.

13.11.19

[VIDEO] KeSEMaTUSTIK 'Hijau Lebam' LIVE di Mangroove Jazz

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaTUSTIK kembali tampil, kali ini di Mangroove Jazz 2019 yang diselenggarakan oleh pihak Pengelola Grand Maerakaca, PRPP, Semarang, Jawa Tengah. Tampil dengan formasi lengkap, KeSEMaTUSTIK membawakan enam buah lagu selama kurang lebih satu setengah jam. Dipandu oleh MC, tak hanya menyanyi, mereka juga mengkampanyekan pentingnya melakukan usaha penyelamatan hutan mangrove di Semarang (9/11/19).

7.11.19

Press Release Mangrove Music Charity 2019: The Culture of Mangrove Nusantara

Semarang - KeSEMaTBLOG. Dengan ini, diumumkan kepada masyarakat bahwa KeSEMaT kembali akan menyelenggarakan program kampanye penyelamatan mangrove tahunannya, yaitu Mangrove Music Charity (MMC) 2019 yang akan menampilkan pagelaran musik, fashion show dan lain-lain. Kegiatan ini gratis dan terbuka untuk umum. Bagi yang tertarik mengikutinya, dipersilakan untuk mencermati informasi di bawah ini:

6.11.19

Performing Live, KeSEMaTUSTIK Tampil di Mangroove Jazz

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaTUSTIK akan kembali tampil di salah satu event jazz di Semarang yang akan diselenggarakan di akhir pekan ini, tepatnya pada tanggal 9 November 2019, mulai pukul 15.00 WIB. Bertempat di Grand Maerakaca, PRPP Semarang, Jawa Tengah, KeSEMaTUSTIK akan membawakan beberapa hits single-nya, diantaranya Mangrove Hidup Kita, Kumis di Hari Kamis dan masih banyak lagi.

5.11.19

[DIPERPANJANG] KeSEMaTCOMPETITION 2019. Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem: Cerita dan Dongeng Mangrove

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali akan menyelenggarakan program eksternal tahunannya yang bertujuan untuk menyebarkan pengetahuan dan informasi mengenai ekosistem mangrove dan menumbuhkembangkan semangat konservasi mangrove di kalangan masyarakat, terutama generasi muda di seluruh Indonesia, yaitu KeSEMaTCOMPETITION (KC) 2019: Mangrove Treasure. Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem. Selengkapnya mengenai KC 2019, dapat dicermati pada press release KC 2019 di bawah ini:

15.10.19

Press Release KeSEMaTBIRTHDAY 2019. Glorious KeSEMaT: A Magnificient Story

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 20 Oktober 2019 nanti, KeSEMaT kembali akan menyelenggarakan program internal rutin tahunannya, yaitu KeSEMaTBIRTHDAY (KB) 2019. Glorious KeSEMaT: A Magnificient Story berupa Syukuran dan Peringatan Hari Ulang Tahun KeSEMaT yang ke-18. KB 2019 akan diselenggarakan di Broster Kitchen, Banyumanik, Semarang, mulai pukul 18.30 WIB.

13.10.19

Video Press Release KB, KC, MMC dan MT 2019

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada bulan Oktober 2019 ini, bertepatan dengan Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) KeSEMaT yang ke-18 (KeSE18MaT), maka KeSEMaT akan menyelenggarakan empat buah programnya sekaligus secara simultan, baik internal maupun eksternal, yaitu KeSEMaTBIRTHDAY (KB) 2019, KeSEMaTCOMPETITION (KC) 2019, Mangrove Music Charity (MMC) 2019 dan Mangrove Training (MT) 2019.

5.10.19

Press Release KeSEMaTCOMPETITION 2019. Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem: Cerita dan Dongeng Mangrove

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali akan menyelenggarakan program eksternal tahunannya yang bertujuan untuk menyebarkan pengetahuan dan informasi mengenai ekosistem mangrove dan menumbuhkembangkan semangat konservasi mangrove di kalangan masyarakat, terutama generasi muda di seluruh Indonesia, yaitu KeSEMaTCOMPETITION (KC) 2019: Mangrove Treasure. Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem. Selengkapnya mengenai KC 2019, dapat dicermati di press release KC 2019 di bawah ini:

4.10.19

Press Release Mangrove Training 2019: Enhance Your Skill To Be Mangrover

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali menyelenggarakan program internal tahunannya yang bertujuan untuk memperdalam ilmu mangrove para anggotanya, yaitu Mangrove Training (MT) 2019: Enhance Your Skill To Be Mangrover. Selengkapnya mengenai MT 2019, dapat dicermati di press release MT 2019 di bawah ini:

20.9.19

Selamatkan Pesisir Semarang, PT Indonesia Power dan KeSEMaT Tanam 6000 Bibit Mangrove di Mangunharjo

Mangunharjo - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 9 September 2019, KeSEMaT dan PT Indonesia Power (IP) Unit Pembangkitan (UP) Semarang melakukan 'Penanaman 1000 Mangrove di Kawasan Pesisir Desa Mangunharjo, Semarang.' Kegiatan ini, sebagai implementasi Proyek Pemberdayaan Masyarakat melalui Keanekaragaman Hayati dan Rehabilitasi Ekosistem Mangrove di Pesisir Desa Mangunharjo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang. Pada kesempatan kali ini, KeSEMaT bersama IP melakukan penanaman 1000 bibit mangrove jenis Rhizophora, dari total 6000 yang akan ditanam.

14.9.19

Teliti Mangrove Cilacap, KeSEMaT Dukung Proyek Indeks Kesehatan Mangrove di Indonesia

Cilacap - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali melakukan mangroving bersama Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dan Yayasan IKAMaT di Segara Anakan, Cilacap. Kali ini, mangroving dalam rangka mengerjakan sebuah proyek Mangrove Health Index (MHI) yang diinisiasi oleh LIPI. Kegiatan ini berlangsung selama 12 hari, yang dimulai dari tanggal 23 Agustus sampai dengan 3 September 2019.

13.9.19

KeSEMaT Lakukan Pengambilan Data Keanekaragaman Hayati di Kawasan Mangrove Semarang

Semarang - KeSEMaTBLOG. Selama bulan September 2019 ini, KeSEMaT telah melakukan pengambilan data mangrove di lapangan, yang dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berakhir hingga pukul 16.30 WIB di setiap harinya. Kegiatan pengambilan data ini adalah sebuah riset yang dilakukan oleh KeSEMaT, sebagai implementasi dari Proyek Pemberdayaan Masyarakat melalui Keanekaragaman Hayati dan Rehabilitasi Ekosistem Mangrove di Pesisir Desa Mangunharjo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang, hasil kerja sama KeSEMaT dengan PT Indonesia Power Unit Pembangkitan (UP) Semarang, Jawa Tengah.

KeSEMaT dan Tim Ahli Mangrove Tanda Tangani MoU Proyek Rehabilitasi Mangrove di Semarang

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 27 Juli 2019, mulai pukul 19.00 WIB, KeSEMaT yang diwakilkan oleh Sdr. Ilham Kuncahyo (Presiden), telah mengadakan pertemuan dengan tim ahli "Proyek Pemberdayaan Masyarakat melalui Keanekaragaman Hayati dan Rehabilitasi Ekosistem Mangrove di Pesisir Desa Mangunharjo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang." Pertemuan dilakukan di Kantor KeSEMaT. Proyek KEHATI ini merupakan hasil kerja sama antara KeSEMaT dengan PT Indonesia Power Unit Pembangkitan (UP) Semarang, Jawa Tengah.

26.8.19

DP KeSEMaT Trainer Pelatihan Pemanfaatan Daun Mangrove Daruju sebagai Teh Herbal

Pemalang - KeSEMaTBLOG. Sumber daya alam merupakan salah satu potensi desa yang wajib dikembangkan. Pengolahan sumber daya alam pesisir, khususnya mangrove di Desa Kendalrejo, Pemalang tergolong sangat minim. Hal ini dikarenakan kurangnya pengetahuan warga mengenai pemanfaatannya.

25.8.19

Diteliti KeSEMaT, Begini Kondisi Terkini Mangrove di Suaka Margasatwa Muara Angke, Jakarta

Jakarta - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 30 Juli - 1 Agustus 2019, Tim Riset dan Surveyor Mangrove dari Yayasan IKAMaT dan KeSEMaT melakukan kegiatan Pemantauan Ekosistem Mangrove di Kawasan Suaka Margasatwa Muara Angke, DKI Jakarta. Sebagai informasi, Suaka Margasatwa Muara Angke (SMMA) merupakan kawasan yang dilindungi oleh pemerintah mengingat keanekaragaman flora dan faunanya.

22.8.19

TVKU: Upacara Bendera, KeSEMaT Gelar Upacara di Lumpur

Demak - KeSEMaTBLOG. Sdr. Ilham Kuncahyo (Presiden) mengatakan bahwa Upacara di Lumpur Mangrove ini adalah bukti cinta kepada Indonesia. TVKU sempat meliput kemeriahan suasana Mangrove Merdeka 2019: Upacara di Lumpur Mangrove yang dilaksanakan oleh KeSEMaT pada tanggal 17 Agustus 2019, kemarin di Desa Bedono, Demak, Jawa Tengah. Bagaimana hasil reportasenya? Simak videonya di bawah ini. Selamat menyaksikan. (ADM).

21.8.19

Gelar Mangrove Merdeka 2019, KeSEMaT Sukses Kibarkan Sang Merah Putih di Hutan Mangrove Demak

Demak - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 17 Agustus 2019, untuk kesekian kalinya, KeSEMaT kembali sukses menyelenggarakan program tahunannya, yaitu Mangrove Merdeka (MMK) 2019 yang kali ini mengambil tema “Lestari Negeriku, Bangkitkan Gelora Mangroveku.” Tujuan pelaksanaan MMK 2019 adalah untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74 dengan acara inti Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Hutan Mangrove di Desa Bedono, Demak, Jawa Tengah.

16.8.19

Press Release Mangrove Merdeka 2019: Upacara Bendera di Lumpur Mangrove dan Penanaman 74 Bibit Mangrove

Semarang - KeSEMaTBLOG. Dalam rangka turut memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74, KeSEMaT kembali menyelenggarakan program tahunannya, yaitu Mangrove Merdeka (MMK) 2019 yang kali ini mengangkat tema “Lestari Negeriku, Bangkitkan Gelora Mangroveku.”

8.8.19

KeSEMaT Hadiri Pelatihan Penilaian Pemenuhan Standar ASC Udang di Jakarta

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 25 - 28 Juni 2018, KeSEMaT menghadiri undangan dari WWF Indonesia di Jakarta dalam acara Pelatihan Penilaian Pemenuhan Standar Aquaculture Stewardship Council (ASC) Udang. Dalam kesempatan ini, KeSEMaT diundang sebagai pengamat dampak keberadaan budi daya tambak udang terhadap ekosistem mangrove.

4.8.19

KeSEMaT Raih Penghargaan Kalpataru 2019 Kategori Penyelamat Lingkungan

Jakarta - KeSEMaTBLOG. "KeSEMaT meraih Penghargaan Kalpataru 2019 dengan menerima Penghargaan Nominasi Kalpataru 2019 untuk Kategori Penyelamat Lingkungan," kata Sdr. Ilham Kuncahyo (Presiden), yang mewakili KeSEMaT menerima penghargaan. "Penghargaan ini juga diberikan kepada 11 tokoh dan institusi lingkungan lainnya. Sementara itu, yang menerima Penghargaan Penerima Kalpataru 2019 adalah 10 tokoh dan institusi lingkungan dari seluruh Indonesia. Jadi, total ada 21 tokoh dan institusi lingkungan di Indonesia yang menerima Penghargaan Kalpataru 2019," terangnya lebih lanjut.

3.8.19

KeSEMaT dan PT Indonesia Power UP Semarang Tanda Tangani MoU Proyek Rehabilitasi Mangrove

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 18 Juli 2019, KeSEMaT yang diwakili oleh Sdr. Ilham Kuncahyo (Presiden) secara resmi menandatangani kerja sama dengan PT Indonesia Power Unit Pembangkitan (UP) Semarang untuk Proyek Pemberdayaan Masyarakat melalui Keanekaragaman Hayati dan Rehabilitasi Ekosistem Mangrove di Pesisir Desa Mangunharjo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang. Penandatanganan MoU dilakukan di Kantor PT Indonesia Power UP Semarang.

Atasi Sampah Plastik di Pesisir, KeSEMaT Dukung Pawai Bebas Plastik di Semarang

Semarang - KeSEMaTBLOG. "KeSEMaT selalu mendukung segala upaya penyelamatan hutan mangrove dalam bentuk apapun yang sesuai dengan koridor konservasi," kata Sdr. Ilham Kuncahyo (Presiden). "Banyak instansi yang bekerja sama dengan kami untuk menjalankan program dan proyek mitigasi bencana di pesisir dengan harapan hutan mangrove kita tetap lestari di masa depan," tambahnya.

2.8.19

KeSEMaT Hadiri Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Salatiga

Salatiga - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT memenuhi undangan Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2019 yang diadakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (17/7/19) di Salatiga, mulai dari pagi hingga siang hari. Kegiatan yang berlangsung meriah ini, mengharuskan setiap peserta untuk membawa botol minuman sendiri.

29.7.19

Lagi, LIPI dan KeSEMaT Lakukan Pemantauan Ekosistem Mangrove di Lampung

Bakauheni - KeSEMaTBLOG. Selama empat tahun terakhir ini, KeSEMaT dipercaya oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) sebagai Tim Riset Pemantauan Ekosistem Mangrove untuk Proyek Reef Health Monitoring (RHM) 2019 di Lampung. Bulan kemarin (15/7/19), setelah sebelumnya dilakukan di Maumere, KeSEMaT terbang mangroving ke Bakauheni untuk kembali melakukan penelitian mangrove di sana.

24.7.19

Mahasiswa Pembangunan Wilayah UGM Teliti Warga Binaan KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. Lima orang mahasiswa dari Program Studi Pembangunan Wilayah, Fakultas Geografi, Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta melakukan penelitian terhadap warga binaan KeSEMaT yang memproduksi batik dan jajanan mangrove, yang berlokasi di Semarang Mangrove Center (SMC) Jawa Tengah (Jateng), Desa Mangunharjo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang (5/7/19).

6.7.19

Lewat KGTA, KeSEMaT Bibitkan Ribuan Mangrove di MECoK, Teluk Awur, Jepara

Ujung Piring - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 27 Juni 2019, KeSEMaT melalui salah satu departemennya, yaitu DEPDIKTAN sukses menyelenggarakan salah satu program tahunannya, yaitu KeSEMaT Goes To Arboretum (KGTA). KGTA dilakukan dengan tujuan untuk semakin memperkaya ilmu dan pengetahuan mangrove para KeSEMaTER serta memperbanyak pengalaman mangroving mereka. KGTA kali ini juga diisi dengan kegiatan pembuatan bedeng persemaian di MECoK dan identifikasi mangrove di Pantai Ujung Piring, Jepara.

KeSEMaT Dampingi KLHK Lakukan Penelitian Kualitas Air di Semarang, Demak dan Kendal

Kendal - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 27 Juni 2019, Tim Riset KeSEMaT berkesempatan mendampingi Tim Riset dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dalam rangka melakukan Penelitian Kualitas Air Laut di Perairan Semarang, Demak dan Kendal. Tim peneliti sebanyak enam orang yang masing-masing berjumlah dua orang dari KeSEMaT, KLHK dan Laboratorium Klinik CITO.

1.7.19

Peserta dari Yogyakarta Ikuti Pelatihan Mbak Jamat di SMC Jateng

Semarang - KeSEMaTBLOG. Pada tanggal 16 Juni 2019, mulai dari pagi hingga petang, DEPWIRA selaku koordinator program Pelatihan Mbak Jamat: Jajanan Mangrove KeSEMaT (Jamat) sukses menyelenggarakan Pelatihan Aneka Jamat yang diikuti oleh dua orang peserta dari Yogyakarta. Pelatihan dilaksanakan di Semarang Mangrove Center (SMC), Desa Mangunharjo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) yang merupakan Pusat Jajanan dan Batik Mangrove Semarang yang dikelola oleh warga binaan KeSEMaT.

25.6.19

Tanam 1.704 Mangrove di Pesisir Semarang, KeSEMaT Sukses Gelar Mangrove Restoration 2019

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT kembali sukses menyelenggarakan program kampanye mangrove tahunannya, yaitu Mangrove Restoration (MANGRES) 2019. Pada tahun ini, MANGRES bertema Mangrove For Indonesia yang dilaksanakan bertepatan dengan bulan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) di Indonesia. Terbagi menjadi beberapa tahapan, MANGRES 2019 diadakan kurang lebih selama satu bulan penuh.

23.6.19

Kekinian, Podcast Mat Kesem Kini Hadir di Spotify

Jakarta - KeSEMaTBLOG. Senang sekali, hari ini (22/6/19), Podcast Mat Kesem (PMK): Cerita dan Dongeng Mangrove sudah resmi rilis di Spotify. Seperti diketahui, menurut Wikipedia, Spotify adalah layanan musik streaming, podcast dan video komersial asal Swedia yang menyediakan hak digital manajemen yang dilindungi konten dari label rekaman dan perusahaan media.

20.6.19

Open Pre Order Mbak Jamat: Jajanan Mangrove KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. KeSEMaT melalui salah satu departemennya, yaitu DEPWIRA kembali Open Pre Order (PO), khusus untuk produk Jajanan Mangrove KeSEMaT, Mbak Jamat. PO bulan ini, dimulai hari ini hingga 22 Juni 2019. Tersedia aneka jajanan mangrove Mbak Jamat, antara lain peyek, stik, kerupuk mentah dan matang dan tepung mangrove.

19.6.19

Tonton Official Teaser Kumis di Hari Kamis, Single Terbaru KeSEMaTUSTIK

Semarang - KeSEMaTBLOG. Wah, Official Teaser Kumis di Hari Kamis (KDHK), single terbaru KeSEMaTUSTIK sudah bisa ditonton di channel YouTube KeSEMaT, lho. Buat Tustiker yang penasaran pake banget full version KDHK, sabar, ya. Stay tune di semua media sosial KeSEMaT. (ADM).

16.6.19

Chit Chat KeSEMaT with Nadine Candrawinata: Mangrove Mencegah Abrasi Pantai

Semarang - KeSEMaTBLOG. Serunya chit chat KeSEMaT bareng Kak Nadine Candrawinata, sang Putri Indonesia yang cinta banget sama lingkungan.

Kira-kira, apa aja yang dibahas? Penasaran? Yuk, cek langsung full version-nya di channel YouTube KeSEMaT. (ADM).

2.6.19

KeSEMaT Sukses Gelar Mangrover Ngabuburit 2019: Talkshow Digitalisasi Data Mangrove

Semarang - KeSEMaTBLOG. Program Mangrover Ngabuburit (MN) 2019: Ramadan Asyik Bersama Mangrover sukses diselenggarakan oleh KeSEMaT, pada hari Rabu, 29 Mei 2019 di Pusat Informasi Publik (PIP), Balaikota Semarang. MN 2019 kali ini memiliki konsep berbeda apabila dibandingkan dengan kegiatan serupa di tahun sebelumnya, dimana di tahun ini talkshow dipilih sebagai konsep utamanya. MN sendiri merupakan kegiatan berbagi data mangrove pada bulan Ramadan.

1.6.19

Serunya Buka Puasa Bersama Keluarga Besar KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. Kegiatan Buka Puasa Bersama (BPB) sudah menjadi agenda rutin yang dilakukan oleh KeSEMaT di setiap tahunnya pada bulan Ramadan. Nah, pada tanggal 19 Mei 2019 kemarin, Kabinet Kinetika bersama Dr. Rudhi Pribadi (Pembimbing) kembali mengadakan BPB yang mengundang semua AMaT dan Afiliasi Mangrove KeSEMaT (AMK) lainnya.

31.5.19

Jadi Nominasi Penerima KALPATARU, KLHK Verifikasi Kegiatan KeSEMaT

Semarang - KeSEMaTBLOG. Tim Verifikasi KALPATARU 2019 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) telah berkunjung ke Kantor KeSEMaT dengan tujuan untuk melakukan Verifikasi Data sehubungan dengan lolosnya KeSEMaT sebagai salah satu Nominasi Penerima Penghargaan KALPATARU 2019 kategori Penyelamat Lingkungan. Pada kesempatan kali ini, KLHK disambut langsung oleh Pembimbing, Presiden KeSEMaT beserta Jajaran Menteri di Kabinet Kinetika dan AMaT serta Afiliasi Mangrove KeSEMaT lainnya.

KeSEMaT Dampingi Nadine Candrawinata dan Salonpas Tanam Ribuan Mangrove di Pesisir Semarang

Semarang - KeSEMaTBLOG. Semarang Mangrove Center (SMC), Mangunharjo, Jawa Tengah (Jateng) kembali meriah karena diadakannya program penanamaan mangrove, yang kali ini diselenggarakan oleh CSR Salonpas bekerja sama dengan Yayasan IKAMaT (26/4/19). Kali ini, KeSEMaT turut terlibat sebagai Trainer Penanaman Mangrove sebagai wujud implementasi kampanye Mangrove Is Lifestyle ke semua lapisan masyarakat.